Busyet Lionel Messi Sabet The Best Men's Player 2023, Kok Bisa? Apa Prestasinya di 2023!

ionel Messi berhasil menyabet penghargaan The Best Men's Player 2023. -foto: screenshoot-bola.okezone.com/

KORANLINGGAUPOS.ID - Lionel Messi berhasil menyabet penghargaan The Best Men's Player 2023. 

La Pulga (julukan Lionel Messi) menyisihkan Erling Haaland dan Kylian Mbappe dan pemain lainnya yang masuk dalam kategori tersebut.

Lantas, kenapa Messi menang FIFA The Best dan di tahun 2023 apa prestasinya ?

The Best FIFA Football Awards merupakan ajang penghargaan yang diselenggarakan oleh Badan sepak bola dunia, FIFA.

BACA JUGA:Indonesia vs Vietnam: Piala Asia 2024, Tanding Kapan? Live di Mana?

Berlangsung di London, Inggris pada Selasa 16 Januari 2024 dini hari WIB tadi FIFA mengumumkan daftar pemenang penghargaan untuk tahun 2023. 

Namun sayangnya Lionel Messi tidak hadir untuk menerima penghargaan The Best Men's Player 2023 itu. 

Pemain asal klub Inter Miami itu diwakili oleh Thierry Henry yang merupakan mantan rekan setimnya sewaktu di Barcelona.

Selain pengumuman The Best Men's Player, FIFA juga mengumumkan penghargaan untuk 9 kategori lain. 

BACA JUGA:Liga Italia: Prediksi Juventus vs Sassuolo, Skor H2H, Live TV Apa? Misi Revans Bianconeri

Seperti kategori pemain putri terbaik yang diraih Aitana Bonmati, kiper putra terbaik diraih Ederson, hingga pelatih putra terbaik yang disabet Pep Guardiola.

Kenapa Messi Menang FIFA The Best?

Keberhasilan Lionel Messi meraih penghargaan kategori FIFA The Best Men's Player 2023 adalah pencapaian kedua beruntun yang diraih kapten Timnas Argentina itu. 

Karena di tahun lalu, Lionel Messi juga menyabet penghargaan yang sama untuk edisi 2022.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan