Muhammadiyah Tetapkan Ramadan 11 Maret 2024, Idul Fitri 10 April 2024

Muhammadiyah Tetapkan Ramadan 11 Maret 2024, Idul Fitri 10 April 2024--dok:muhammadiyah

JAKARTA, KORANLINGGAUPOS.ID - Pimpinan Pusat Muhammadiyah telah menetapkan awal 1 Ramadan 1445 Hijriah tahun 2024 Masehi jatuh pada Senin, 11 Maret 2024.

Disampaikannya penetapan 1 Ramadan 1445 Hijriah  berdasarkan surat Majelis Tarhih dan Tajdid PP Muhammadiyah, hai itu  berdasarkan hisab hakiki wujudul hilal yang dipedomani oleh Majelis Tarjih dan Tajdid, di Jakarta, Rabu 17 Januari 2024.

Surat tersebut ditandatangani oleh Wakil Ketua dan Wakil Sekretaris Majelis Tarjih dan Tajdid PP Muhammadiyah Hamim Ilyas dan Atang Solihin.

PP Muhammadiyah memandang pada hari Ahad, 29 Syakban 1445 H, bertepatan dengan 10 Maret 2024, ijtimak menjelang Ramadhan 1445 H terjadi pada pukul 16:07:42 WIB.

BACA JUGA:Bolehkah Gosok Gigi dengan Odol Saat Bulan Ramadan Nanti? Yuk Simak Hukumnya

Tinggi bulan pada saat matahari terbenam di Yogyakarta tanggal 10 Maret yakni (¢ = -07° 48′ LS dan l= 110° 21′ BT ) = +00° 56′ 28” (hilal sudah wujud).

Sesangkan pada saat matahari terbenam, bulan berada di atas ufuk (hilal sudah wujud) kecuali di wilayah Maluku Utara, Papua, Papua Barat, dan Papua Barat Daya.

Oleh karena itu, Majelis Tarjih dan Tajdid PP Muhammadiyah juga telah menetapkan 1 Syawal 1445 Hijriah atau Idul Fitri jatuh pada Rabu, 10 April 2024 dan 1 Zulhijah 1445 Hijriah jatuh pada Sabtu, 8 Juni 2024.

Kemudian Hari Arafah (9 Zulhijjah) jatuh pada Ahad, 16 Juni 2024, dan Idul Adha pada Senin, 17 Juni 2024.

BACA JUGA:Inilah 15 Hal Kecil yang Membatalkan Puasa Ramadan yang Sering Disepelekan,Yuk Simak Disini

Tinggi bulan saat matahari tenggelam tanggal 9 April 2024 di Jogjakarta (¢=-07° 48′ LS dan l = 110° 21′ BT ) = +06° 08′ 28″ (hilal sudah wujud), dan di wilayah Indonesia pada saat matahari terbenam bulan berada di atas ufuk.

Pada saat Matahari terbenam, ahad, 10 Maret 2024, di wilayah Indonesia bulan berada di atas ufuk (hilal sudah wujud) kecuali wilayah seperti Maluku Utara, Papua dan Papua Barat, serta Papua Barat Daya.

Selain menentukan 1 Ramadhan 1445 H, Majelis Tarjih dan Tajdid PP Muhammadiyah juga telah menetapkan 1 Syawal 1445 H dan 1 Zulhijah 1445 H.

Untuk 1 Syawal 1445 H/Idul Fitri 2024, pada hari Senin, 29 Ramadhan 1445 H, yang bertepatan dengan 8 April 2024, ijtimak jelang Syawal 1445 H terjadi pada hari Selasa, 30 Ramadhan 1445 H, bertepatan dengan 9 April 2024, pukul 01:23:10 WIB.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan