Prediksi Qatar vs China: AFC Asian Cup, Jam Tayang TV Apa? Al Annabi Sempurna?
Pertandingan Piala Asia 2024 antara Qatar vs China jika tidak ada perubahan jadwal akan digelar Senin 22 Januari 2024 pukul 22.00 WIB dari Khalifa International Stadium, Al Rayyan, Qatar.-FOTO: SCREENSHOOT- atjehdaily.id
Dan terakhir, perhitungan tingkat disiplin bakal berpengaruh, seperti raihan jumlah kartu kuning dan merah yang diperoleh sepanjang 3 pertandingan di Grup A.
Antara China, Tajikistan, dan Lebanon secara head to head tidak ada pemenangnya.
Sama halnya dengan jumlah selisih gol karena hasil pertandingan China, Tajikistan, dan Lebanon selalu terjadi hasil imbang.
Lalu, seandaiknya didasarkan gol yang tercipta, China jelas kalah, terkecuali di pertandingan Tajikistan vs Lebanon nanti berakhir 0-0.
Dan apabila itu yang terjadi, kandidat siapa yang lolos akan lebih kompleks karena dapat melibatkan hasil pertandingan ketiga tim melawan Qatar.
Perkiraan Susunan Pemain Qatar vs China:
BACA JUGA:Vietnam Vs Indonesia: FT 0-1, Piala Asia 2024, Duel Hidup Mati Garuda Versus Jepang
Di laga ini, menarik ditunggu bagaimana set up permainan Qatar.
Pasalnya, Qatar memulai pertandingan dengan skema berbeda di dua laga awal.
Ketika menghadapi Lebanon, Qatar menggunakan skema 3-5-2, lalu di laga kedua melawan Tajikistan berubah menjadi skema 4-3-3.
Namun yang pasti, karena akumulasi kartu kuning Qatar akan tampil tanpa Pedro Miguel.
Di laga ini pemain seperti Ahmed Alaaeldin, Ahmed Fathi, dan Mohammed Waad yang mendapatkan satu kartu kuning akan disimpan agar aman dari kartu kuning berikutnya.
Jika sampai terkena mendapatkan kartu kuning lagi, di babak 16 besar nanti salah satu dari ketiga nama itu bisa absen.
Di sisi lain China, akan menurunkan skuad terbaiknya.
Karena kemenangan harus mereka peroleh di pertandingan ini.