Ambeien bisa sembuh sendiri ?

Faktanya, banyak kasus ambeien ringan yang dapat membaik secara alami tanpa operasi--

KORANLINGGAUPOS.ID - ya, amebeien bisa sembuh jika ditangani secara tepat.

Ambeien atau wasir, pembengkakan pembuluh darah di area anus dan rektum yang umumnya dipicu oleh kebiasaan sering mengejan saat buang air besar, kurangnya asupan serat, atau duduk terlalu lama

Ambeien sering dianggap hanya bisa sembuh dengan dioperasi, padahal sebagian besar kasus ambeien dapat ditangani secara mandiri, terutama jika terdeteksi sejak dini dan dirawat dengan tepat.

Dikutip dari alodokter, faktanya, banyak kasus ambeien ringan yang dapat membaik secara alami tanpa operasi.

 

Ada beberapa langkah yang bisa dilakukan untuk membantu pemulihan gejala ambeien tanpa operasi.

Konsumsi makanan tinggi serat, seperti sayuran dan buah-buahan. Minum air putih minimal 8 gelas per hari untuk mencegah sembelit dan melunakkan tinja.

Segera buang air besar saat terasa mulas, hindari mengejan terlalu keras, dan usahakan memiliki jadwal rutin buang air besar.

Kurangi duduk atau berdiri terlalu lama dan biasakan bergerak setiap beberapa waktu agar aliran darah di sekitar anus tetap lancar.

 

Batasi waktu duduk di toilet.

Gunakan salep untuk mengurangi gatal, nyeri, dan bengkak pada ambeien.

Tempelkan kain bersih yang berisi es di area anus selama beberapa menit untuk mengurangi pembengkakan dan rasa tidak nyaman.

Jika konsisten menjalani langkah di atas, gejala ambeien ringan biasanya akan membaik dalam waktu beberapa hari hingga satu minggu. Namun, ambeien yang sering kambuh, terasa lebih berat, atau menyebabkan perdarahan sebaiknya segera ditangani oleh dokter.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan