Prediksi Everton vs Tottenham Hotspur: Liga Inggris, Skor H2H, Live TV Apa? Misi Sulit The Toffees

Jalannya pertandingan antara Everton vs Tottenham Hotspur dapat ditonton melalui Vidio (Champions TV 5) dan siaran langsung Moji TV.-FOTO: SCREEM SHOOT- Radar Bogor

Terlebih Spurs musim ini usai gugur di Piala FA dan Carabao Cup hanya berkompetisi di Liga Inggris.

Head to Head (H2H) Everton vs Tottenham Hotspur:

Di Liga Inggris, dari 5 pertemuan terakhir kedua tim, Spurs sukses memetik 3 kemenangan dan 2 pertandingan lainnya berakhir seri. 

Akan tetapi 2 hasil seri itu terjadi di Goodison Park, markas Everton. 

Oleh karena itu, dalam duel ini tuan rumah berpeluang meraih poin.

Hasil 5 Pertemuan Terakhir Everton vs Tottenham

  • 23/12/23: Tottenham vs Everton 2-1
  • 04/04/23: Everton vs Tottenham 1-1
  • 15/10/22: Tottenham vs Everton 2-0
  • 08/03/22: Tottenham vs Everton 5-0
  • 07/11/21: Everton vs Tottenham 0-0

BACA JUGA:Valentino Rossi: Marco Bezzecchi Jadilah Juara Dunia!

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Everton

  • 31/01/24: Fulham vs Everton 0-0
  • 27/01/24: Everton vs Luton 1-2
  • 18/01/24: Everton vs Crystal Palace 1-0
  • 14/01/24: Everton vs Aston Villa 0-0
  • 05/01/24: Crystal Palace vs Everton 0-0

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Tottenham Hotspur

  • 01/02/24: Tottenham vs Brentford 3-2
  • 27/01/24: Tottenham vs Man City 0-1
  • 14/01/24: Man Utd vs Tottenham 2-2
  • 06/01/24: Tottenham vs Burnley 1-0
  • 31/12/23: Tottenham vs Bournemouth 3-1

Perkiraan Susunan Pemain Everton vs Tottenham Hotspur:

Everton dan Tottenham jelang duel diperkirakan akan menampilkan skuad terbaiknya. 

Pemain Spurs, Idrissa Gueye yang absen karena tampil di Piala Afrika 2024 dan Senegal harus tersingkir di babak 8 Besar sudah kembali bergabung bersama rekan tim.

Sementara Tottenham Hotspur kembali diperkuat Pape Matar Sarr.

Namun Son Heung-min dan Yves Bissouma 2 pemain andalan Spurs, masih harus absen karena masih membela negaranya di ajang Piala Asia dan Piala Afrika.

  • Everton (4-4-2): Jordan Pickford; Ben Godfrey, James Tarkowski, Jarrad Branthwaite, Vitaliy Mykolenko; Ashley Young, Idrissa Gueye, Dwight McNeil, Jack Harrison; Arnaut Danjuma, Dominic Calvert-Lewin. Pelatih: Sean Dyche.
  • Tottenham Hotspur (4-2-3-1): Guglielmo Vicario; Pedro Porro, Cristian Romero, Micky van de Ven, Destiny Udogie; Pape Matar Sarr, Rodrigo Bentancur; Dejan Kulusevski, James Maddison, Timo Werner; Richarlison. Pelatih: Ange Postecoglou.

BACA JUGA:Cabut Dari Liverpool, Jurgen Klopp Pilih Timnas Jerman, Barcelona, Atau Milan?

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan