Kulineran di Kampung Ulung Lubuklinggau

Sajian Mie Ayam 2 Saudara yang menggugah selera.-Foto : Hikmah-Linggau Pos

Dengan adanya daya tarik wisata akan menimbulkan efek lahirnya sumber-sumber usaha baru. Dampaknya, kehidupan perekonomian masyarakat akan meningkat.

BACA JUGA:Nikmati Promo Februari Romantis, Hanya di WE Hotel Lubuklinggau

Pemerintah dan pengelola tempat wisata juga harus selalu memastikan atau menjamin tempat wisata tersebut aman, nyaman, bersih, dan tidak merugikan.

Untuk kamu ketahui, Kampung Ulung ini berada di bantaran Sungai Kelingi, namun kini kesan kumuh pada kampung ini telah berubah dan menjadi lebih bersih dengan disulap menjadi tempat rekreasi keluarga dan yang dipenuh dengan cat warna biru dan kuning.

Kampung Ulung bisa dikatakan tempat yang awalnya kumuh bisa menjadi begitu indah ya teman-teman, kalian dapat melihat ada spot fotonya, tempat bersantai sambil menikmati pemandangan, bersantai ya menikmati pemandangan. 

Tempat kumuh yang disulap menjadi destinasi wisata masyarakat Kota Lubuklinggau maupun pengunjung lainnya, ternyata dapat membawa manfaat untuk masyrakat sekitar.

BACA JUGA:Bisnis Furniture Kayu Jati di Lubuklinggau, Tak Lekang Oleh Waktu

Dengan itu mereka bisa mencari nafkah dengan menjual makanan di tempat tersebut sehingga membantu perekonomian mereka.(*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan