Dituding Lakukan Penipuan Miliaran Rupiah, Begini Tanggapan Vicky Prasetyo

Vicky Prasetyo berikan tanggapan soal kasus penipuan yang ditudingkan kepadanya.-Ilustrasi-Tangkapan Layar

KORANLINGGAUPOS.ID - Belakangan ini nama Vicky Prasetyo tengah menjadi perbincangan publik, dimana Vicky dituding telah melakukan penipuan terhadap seorang kontraktor hingga mencapai nominal yang fantastis.

Vicky Prasetyo diduga telah terlibat kasus penipuan proyek mini soccer dan konstruksi jalan beton hingga merugikan sang pelapor mencapai miliaran rupiah.

Kontraktor yang diketahui bernama Omrive Manurung tersebut melalui kuasa hukumnya, Alex Safri Winando telah melayangkan laporan yang ditujukan untuk Vicky Prasetyo ke pihak yang berwajib.

Alex Safri Winando mengatakan jika kliennya tersebut telah merasa ditipu dan dirugikan oleh Vicky Prasetyo untuk tiga pekerjaan sekaligus yakni 2 unit mini soccer dan 1 unit kontruksi jalan beton sehingga kerugian yang ditimbulkan mencapai angka 1,8 miliar rupiah.

BACA JUGA:Astaga! Vicky Prasetyo Dilaporkan Ke Polisi Atas Dugaan Penipuan Proyek Mini Soccer Sebesar 1,8 Miliar Rupiah

"Kerugian yang dialami oleh klien kami sebesar Rp 1,8 miliar untuk 3 pekerjaan yaitu 2 unit mini soccer dan juga 1 unit konstruksi jalan beton di lokasi proyek tersebut," terang Alex.

Lebih lanjut, Alex Safri Winando juga menjelaskan awal mula terjadinya dugaan penipuan yang menyeret nama mantan suami Kalina Oktarani tersebut.

Menurutnya, kliennya tersebut telah direkomendasikan untuk berkolaborasi dengan Vicky Prasetyo oleh salah satu kenalan di CPKS kemudian setelah bertemu, keduanya memutuskan untuk bekerja sama dalam proyek pembuatan mini soccer dan jalan beton.

"Kemudian dipertemukan lah mereka ini, pada tanggal 12 September diterbitkan SPK yaitu mini soccer dan 5 Oktober konstruksi jalan beton," kata Alex.

BACA JUGA:Kalina Oktarani Beri Tanggapan Menohok Terkait Kasus Dugaan Penipuan Yang Dilakukan Oleh Vicky Prasetyo

Alex juga mengatakan bahwa setelah pekerjaan selesai, pihak Omrive Manurung memberikan total tagihan kepada Vicky Prasetyo, yang berjanji akan segera membayarkan namun, hingga saat ini uang tersebut belum juga dibayarkan oleh Vicky Prasetyo.

"Diterbitkan invoice untuk penagihan kepada saudara Vicky Prasetyo dijanjikan akan dibayarkan.Selain melalui invoice, klien kami juga sudah menghubungi melalui pesan WhatsApp.

Namun sampai dengan hari ini uang tersebut tidak dibayarkan," terangnya.

Menanggapi hal ini, Vicky Prasetyo justru mengaku merasa telah ditipu oleh sang kontraktor tersebut, ia mengatakan bahwa salah satu kontraktor pada saat itu menemuai dirinya

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan