PPM Uswatun Hasanah Lubuklinggau Didik Santri Hafal Qur'an dan Siap Berdakwah

Pimpinan Ponpes Modern Uswatun Hasanah - Ustadz Ahmad Fikri, S.Pd.I-Foto : Yezi Fadly -Linggau Pos

Dengan adanya program kultum dan wajib hafal minimal 1 juz tersebut, Ustadz Ahmad Fikri berharap, setelah tamat seluruh santri bisa menjadi kiai di kampungnya atau kelurahannya masing-masing.

Selain sekolah PPM Uswatun Hasanah juga memiliki usaha konveksi dan koperasi, dimana usaha konveksinya bekerja sama dengan SMK Negeri 2. 

BACA JUGA:SDTQ Mazro’illah Lubuklinggau Fokus Bimbing Anak Hafal Alquran

"Jadi kami mengajak peserta didik SMKN 2 untuk magang di konveksi, dan bagi yang memiliki skill akan kami follow up setelah mereka tamat, dengan bekerja disini, diberi kesempatan untuk kuliah, dan diharapkan untuk bisa mengajar di pondok kedepannya,"papar pria yang juga merupakan Ketua DPD Forum Pondok Pesantren Sumatera Selatan (FORPESS) Kota Lubuklinggau ini.

Ia berharap kedepan Ponpes bisa lebih maju lagi dan diberi kemudahan oleh Allah dengan menambah asrama, membangun masjid, penginapan khusus bagi wali santri yang berasal dari luar kota dan bisa mewujudkan program-program lain demi kemajuan pondok. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan