Pengurus Mushola Miftahul Jannah Peringati Nuzulul Qur'an , Ajak Jamaah Jadikan Al Qur'an Pedoman Hidup

Ketua dan Pengurus Mushola Miftahul Jannah foto bersama para tamu undangan seusai acara.-Foto-Yezi Fadly

Ustadz H. Barondiyanto memberikan ceramah kepada para jamaah.

BACA JUGA:Catat, Ini Beberapa Do'a Nabi Sulaiman Yang Bisa Kita Amalkan

"Ada 3 misi diturunkan Al Qur'an, yaitu pertama untuk menyempurnakan tauhid manusia. Kita diminta bergantung dan berharap hanya kepada Allah. Kedua, menyuruh manusia untuk beribadah menyembah hanya kepada Allah saja, seperti yang disebut dalam Qur'an surat Al Bayyinah.

Ketiga, untuk menyempurnakan akhlak. Sebelum Al Qur'an diturunkan, akhlak orang Arab sangatlah buruk, sehingga Allah menurunkan Al Qur'an disana. Al Qur'an mengatur akhlak dalam hubungan kepada sesama manusia, terutama kepada orang tua."paparnya.

Supaya kita bisa mendapatkan kekayaan, keberkahan hidup, bahagia dunia dan akhirat, mari kita semua hidup berpedoman pada Al Qur'an, sesuai dengan misi Allah SWT menurunkannya, ajak Ustadz Baron.

Acara diakhiri dengan pembacaan do'a oleh Ketua Masjid Syarif Hidayatullah Ustadz Febriyanto.(*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan