Sangat Menyedihkan Disebut Ikuti Pendidikan TNI AL, Ternyata Iwan Dibunuh Serda Adan 1,5 Tahun Lalu

Eks Casis Bintara di Nias Dibunuh Oknum Anggota TNI AL Mayat Dibuang ke Padang,Eks Casis Bintara Dicari Keluarga Ternyata Dibunuh Serda Adan Sejak 2022,Bunuh dan Sembunyikan Kematian Eks Casis TNI, Serda Adan Kuras Uang Keluarga Korban,Dikira Tugas Eks Ca-Tangkap Layar-Muhammad Hidayat

KORANLINGGAUPOS.ID- Calon siswa (Casis) Bintara TNI Angkatan Laut ini yaitu bernama Iwan Sutrisman Telaumbanua yang berusia (21), ini dikabarkan telah dibunuh oleh oknum Polisi Militer, yang berpangkat Serda, yaitu bernama Adan Aryan Marsal dan salah satu rekannya yang warga sipil.

Peristiwa pembunuhan iwan itupun terjadi pada tanggal 24 Desember 2022 lalu atau hampir 1,5 tahun yang lalu.

Yanikasi Telaumbanua yang berusia (35) tahun ini, adalah keluarga dari Iwan, telah menjelaskan, awalnya, Iwan ini mengikuti seleksi calon siswa bintara TNI Angkatan Laut gelombang II pada tahun 2022 di Kabupaten Nias, Sumatera Utara, pada bulan Desember 2022.

Namun, ia telah dinyatakan tidak memenuhi syarat dalam seleksi calon siswa Bintara TNI Angkatan Laut alias tidak lulus persyaratan menjadi anggota TNI AL.

BACA JUGA:8 Atlet Badminton Indonesia Dihukum Berat BWF Kenapa? Ternyata Ini Kronologinya

Kemudian keluarga Iwan pun menjumpai Serda Adan yang sebelumnya keluarga Iwan sudah saling kenal dengan Serda adan.

Ketika itu, Serda Adan sedang bertugas di Polisi Militer Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Nias.

Serda Adan pun meminta uang Rp 200 juta agar Iwan bisa lulus seleksi calon siswa Bintara TNI Angkatan Laut.

Keluarga Iwan pun akhirnya menyanggupi peryataan yang di minta oleh Serda Adan meski keluarga Iwan harus menjual ladang yang mereka punya.

BACA JUGA:Debt Collector Sekarang Jadi Sorotan Publik, Ternyata Ini 3 Sosok Raja Debt Collector RI

Diketahui bahwa ayah Iwan merupakan sebagai guru honorer di sekolah negeri dan ibunya hanyalah seorang petani biasa.

”Meskipun ayah dan ibunya Iwan menginginkan anaknya mencapai cita-citanya untuk menjadi seorang prajurit TNI.

Iwan pun juga sejak lama selalu bermimpi untuk menggapai cita-citamya menjadi prajurit TNI.

Iwan selalu berlatih setiap hari, badannya sudah tegap seperti layaknya anggota tentara,” Ujar Yanikasi, pada hari Sabtu tanggal (30/3/2024).

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan