Tamat SMP Lanjut ke SMA atau Sekolah Kejuruan Ini Manfaat Jika Sekolah di SMK

Kepala SMK PGRI Lubuklinggau, Chandra, S.Pd-FOTO : Dokumen -Chandra

LUBUKLINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID - Lulusan Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang akan melanjutkan pendidikan ke jenjang yang kebih tinggi akan dihadapkan pada dua pilihan yaitu memilih melanjutkan ke SMA atau memilih melanjutkan ke sekolah kejuruan.

Baik SMA maupun SMK, keduanya pasti mempunyai kelebihan dan kekurangan masing-masing. Namun kini mengingat persaingan ekonomi global yang semakin ketat, pilihan untuk melanjutkan studi ke SMK semakin meningkat.

KORANLINGGAUPOS.ID mewawancarai salah satu kepala SMK yang ada di Kota Lubuklinggau yakni, Chandra, S.Pd selaku Kepala SMK PGRI Lubuklinggau, pada Minggu 14 April 2024.

Chandra mengatakan, ada banyak manfaat bersekolah di SMK seperti PKL (Praktik Kerja Lapangan) dimana siswa yang bersekolah di sana dapat menambah dan meningkatkan kompetensi serta dapat menanamkan etos kerja yang tinggi. 

BACA JUGA:6 Kelebihan Saat Kamu Sekolah di SMK

Kemudian memiliki kemampuan produktif sesuai dengan kompetensi keahlian yang dipelajari, serta dapat mengembangkan kemampuannya sesuai dengan bimbingan atau arahan pembimbing industri dan dapat berkontribusi kepada dunia kerja.

Lantas bagaimana persiapan PKL?

Terang Chandra, untuk persiapan siswa yang akan melaksanakan PKL pihak sekolah mengadakan pembekalan soft skill.

“Pembekalan ini berlangsung selama 3 hari dengan pemateri dari internal sekolah dan eksternal dari DUDI. Dengan pembekalan soft skill diharapkan setiap siswa dapat menjalankan PKL dengan baik, dapat menyerap ilmu yang banyak serta disaat pulang ke SMK dapat menerapkan ilmu yang telah di dapat. Sehingga terwujud siswa yang berkarakter sopan, jujur, disiplin, terampil, optimis, dan professional,” ungkap Chandra.

BACA JUGA:Simak, Poin Penting dari SMK Pusat Keunggulan

Adapun tips berguna supaya alumni lancar mengikutinya, seperti yang disampaikan Chandra sebagai berikut:

1. Pahami tujuan dan harapan

Pahami dengan jelas tujuan dan harapan yang diinginkan oleh institusi atau perusahaan tempat siswa melakukan PKL. Mengetahui ekspektasi ini dapat membimbing fokus dan upaya kamu.

2. Kenali lingkungan kerja

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan