BRI Liga 1: Prediksi Borneo vs Persib Bandung, H2H, Live di TV Apa? Waspada, Tren Positif Lawan

Pieter Huistra, PELATIH BORNEO FC.-FOTO : NET-

Hanya saja, Borneo FC merupakan lawan yang tidak mudah dikalahkan ketika bermain kandang. Musim ini mereka belum terkalahkan di Segiri dengan hasil 6 kemenangan dan 1 imbang. Tentunya butuh kerja keras dan mental baja dari Persib untuk bisa menjadi tim pertama yang dapat membawa pulang poin penuh dari Kalimantan Timur musim ini.

BACA JUGA:Perut Anda Buncit? Lakukan Olahraga Ini!

"Kami akan fokus dan 100 persen menghadapi mereka. Faktor persiapan mental akan sangat penting dalam pertandingan seperti ini," tandas David da Silva dilansir laman Persib.

Perkiraan Susunan Pemain Borneo FC vs Persib Bandung:

Skuad terbaik diprediksi akan turun dari kedua tim di laga nanti. Persib sudah bisa diperkuat oleh pemain tim nasional seperti Marc Klok, Rachmat Irianto, dan Edo Febriansyah. Demikian halnya dengan Daisuke Sato setelah bermain bagi Timnas Filipina.

Borneo FC sendiri akan kembali bertumpu pada Stefano Lilipaly yang musim ini telah menyumbang 6 gol dan 8 assist. Satu catatan lain adalah Borneo FC belum bisa memainkan Willem Jan Pluim usai hengkang dari PSM Makassar.

Borneo FC (4-3-3): Nadeo Argawinata; Fajar Fathur Rahman, Léo Lelis, Silvério, Leo Guntara; Hendro Siswanto, Kei Hirose, Adam Alis; Stefano Lilipaly, Terens Puhiri, Ahmad Nur Hardianto. Pelatih: Pieter Huistra

BACA JUGA:MotoGP Australia 2023: Jadwal, Klasemen, Jam Tayang di Trans7, Menanti Duel Bagnaia vs Bezzecchi

Persib Bandung (4-3-3): Teja Paku Alam; Putu Gede, Nick Kuipers, Alberto Rodríguez, Edo Febriansyah; Dedi Kusnandar, Marc Klok, Lévy Madinda; Beckham Putra, Ciro Alves, David da Silva. Pelatih: Bojan Hodak

Head to Head (H2H) Borneo FC vs Persib Bandung:

Musim lalu, Borneo FC bisa mengalahkan Persib 4-1 di Segiri melalui gol Fajar Fathur Rahman, Terens Puhiri, Stefano Lilipaly, dan Matheus Pato. Meski demikian, secara head to head Borneo FC masih tertinggal dari Persib.

Menurut statistik di laman LIB, Persib unggul dengan 6 kemenangan dari 14 pertemuan terakhir kedua tim. Borneo sendiri baru bisa meraih 4 kemenangan dan sisa 4 laga lain berakhir imbang.

5 Pertemuan Terakhir Borneo FC vs Persib Bandung:

  • 26-01-2023: Persib Bandung vs Borneo 1-0
  • 07-08-2022: Borneo vs Persib Bandung 4-1
  • 18-01-2022: Borneo vs Persib Bandung 0-1
  • 23-09-2021: Persib Bandung vs Borneo 0-0
  • 11-12-2019: Borneo vs Persib Bandung 0-1

BACA JUGA:Liga 1: Jadwal, Live TV & Update Klasemen, DUEL BIGMATCH BALI UNITED VS PERSEBAYA SURABAYA

5 Pertandingan Terakhir Borneo FC:

  • 06-10-2023: Arema vs Borneo 0-1
  • 01-10-2023: Madura United vs Borneo 1-2
  • 25-09-2023: Borneo vs PSM Makassar 1-0
  • 17-09-2023: Borneo vs PSS Sleman 1-0
  • 03-09-2023: Persebaya Surabaya vs Borneo 2-1

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan