Xiaomi Luncurkan Mobil Listrik, Begini Wujudnya

-Foto Net : Mobil listrik Xiaomi-

LINGGAUPOS.BACAKORAN - Xiaomi tidak hanya membuat prodak HP saja Loo, pasti kamu ngak bakalan menyangka kan.

Saat ini xiaomi sudah melucurkan mobil listrik pertama yang dinamakan SU7 mobil serupa sedan ini memiliki empat pintu dan berkapasitas lima penumpang.

BACA JUGA:Persamaan Xiaomi 13T dan Xiaomi 13T Pro, Yuk Disimak

Xiaomi menunjukkan dua versi di laporan itu, yang pertama menggunakan Lidar dan kedua tidak. Lidar itu dipasang di belakang kaca depan.

Lalu dikatakan terlihat pula dalam gambar di dokumen bahwa pilar B memiliki kamera yang bisa jadi menunjukkan ada fitur pemindai wajah untuk misalnya membuka kunci pintu.

Kemudian ada dua pilihan sistem gerak, penggerak belakang (RWD) yang menggunakan motor elektrik 220 kW dan penggerak semua roda (AWD) yang pakai motor elektrik 495 kW.

Secara keseluruhan ada tiga varian SU7, yakni SU7, SU7 Pro dan SU7 Max. Baterai yang digunakan adalah Lithium iron phosphate (LFP) dari BYD untuk varian murah dan Nickel Manganese Cobalt (NMC) dari CATL buat varian atas.

BACA JUGA:4 Kekurangan Xioami 13T, Yuk Disimak

Belum ada pernyataan kapasitas baterai dan berapa jarak tempuhnya.

Bobot mobil ini 1.980 kg dan kecepatan maksimalnya dibatasi 210 km per jam untuk varian rendah. Sementara varian tertinggi beratnya 2.205 kg dan kecepatan maksimalnya 265 km per jam.

Ada dua pilihan pelek, yakni 19 inci dan 20 inci sedangkan spesifikasi bannya 245/45 R19 dan 245/40 R20.

Sedan listrik ini akan diproduksi oleh Beijing Automotive Industry Holding Co. Ltd (BAIC).

Xiaomi SU7 bisa jadi bakal bersaing dengan Tesla Model 3 dan BMW i4 bila sudah dijual. Produksinya akan dimulai pada Desember 2023 dan penjualannya start Februari 2024.

Xiaomi sudah mengumumkan masuk bisnis otomotif mobil listrik pada Maret 2021 dengan investasi US$1,4 miliar. Pada Agustus lalu Xiaomi mendaftarkan domain xiaomiev.com.(*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan