EURO 2024: Prediksi Spanyol vs Italia, Matchday 2 Grup B, Siapa yang Duluan Lolos?

Pertandingan matchday 2 EURO 2024 antara Spanyol vs Italiadigelar pada Jumat 21 Juni 2024 pukul 02.00 WIB di Arena AufSchalke, Gelsenkirchen, Jerman.-Foto: tangkapan layar-TRB.

KORANLINGGAUPOS.ID - Spanyol dan Italia akan saling berjibaku dalam matchday 2 Grup B EURO 2024.

Matchday 2 Grup B EURO 2024 antara Spanyol vs Italia akan menjadi misi adu cepat siapa yang duluan lolos ke tiket babak 16 besar.

Laga matchday 2 Grup B EURO 2024 antara Spanyol vs Italia akan dimainkan pada Jumat 21 Juni 2024 pukul 02.00 WIB di Arena AufSchalke, Gelsenkirchen, Jerman.

Jalannya pertandingan antara Spanyol vs Italia di matchday 2 Grup B EURO 2024 dapat disaksikan via siaran langsung RCTI dan streaming Vision+ channel Sportstars 3 serta Sportstars 4.

Pada matchday 1 Grub B lalu, Spanyo dan Italia sama-sama meraih kemenangan.

Dimana Spanyol berhasil mengkandaskan Kroasia dengan skor telak 3-0, sementara Italia menaklukkan Albania dengan kemenangan tipis 2-1.

Di klasemen sementara Grub B EURO 2024 saat ini masih dipimpin Spanyol sementara Italia berada di urutan 2 yang sama-sama meraih 3 angka.

Namun Spanyol unggul atas Italia dengan selisih gol.

BACA JUGA:EURO 2024: Prediksi Kroasia vs Albania, Matchday 2 Grup B, Duel Hidup Mati, Siapa Gugur Lebih Awal?

Di peringkat 3 dan 4 diduduki Albania dan Kroasia yang sama-sama meraih poin 0.

Pemenang matchday 2 Grup B EURO 2024 antara Spanyol vs Italia di Gelsenkirchen nanti memiliki kans besar meraih tiket lolos ke babak 16 besar.

Namun persaingan di Grup B belum berakhir, pasalnya Kroasia patut diperhitungkan.

Dengan berada bersama di Grup B, Spanyol, Itali, Kroasia dan Albania, kemungkinan tiga tim besar tersebut di akhir fase grup akan sama-sama mengumpulkan 6 angka.

Namun keadaan itu bisa terjadi andai Italia menaklukkan Spanyol lalu di matchday 3 mengkandaskan Albania, serta Kroasia menumpaskan Italia.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan