Survei Ekonomi Pertanian Himpun Data Aspek Ekonomi dari Unit Usaha Pertanian

Kepala BPS Kabupaten Musi Rawas, Dedi Fahlevi.-Foto : Dokumen Linggau Pos-

MUSI RAWAS, KORANLINGGAUPOS.ID - Petugas Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Musi Rawas saat ini sedang melakukan Survei Ekonomi Pertanian (SEP) Tahun 2024. SEP 2024 bertujuan untuk mengetahui pengeluaran dan pendapatan dari usaha pertanian dan perkebunan. 

Demikian Kata Kepala BPS Kabupaten Musi Rawas, Dedi Fahlefi kepada KORANLINGAUPOS.ID, Jumat 28 Juni 2024. 

Dijelasakannya SEP 2024 menghimpun data aspek ekonomi dari unit usaha pertanian meliputi pendapatan, pengeluaran, biaya produksi serta indikator kesejahteraan dari usaha pertanian. 

Selain itu juga menyediakan data dasar untuk memantau beberapa indikator tujuan pembangunan berkelanjutan di sektor pertanian.

 BACA JUGA:Terima Penghargaan dari BNN Musi Rawas, Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti Telah Berperan Aktif P4GN

Sedangkan cakupan unit usah SEP adalah usaha pertanian perorangan, usaha perusahan pertanian berbadan hukum dan usah pertanian lainnya.    

SEP juga merupakan salah satu rangkaian suvei lanjutan dibidang pertanian setelah pelaksanaan Sensus Pertanian (SP) tahun 2023.

"SEP 2024 ditargetkan selesai pada 30 Juni 2024," jelasnya. 

Sementara itu, lanjut Dedi Sensus Potensi Desa (Podes) tahun 2024 sudah selesai dilaksanakan. Hasil dari Sensus Podes saat ini sedang diolah oleh BPS pusat. 

BACA JUGA:Kades Megang Sakti III Musi Rawas Dapat Bantuan 1000 Buku

Menurutnya, data yang dihasilkan dari Sensus Podes untuk mengetahui indek pembangunan desa yang akan dipergunakan oleh Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Tranmigrasi (Kemendes PDTT). 

"Hasil dari Sensus Podes akan dipergunakan Kemendes PDTT," ungkapnya.    

Ia menyebut jumlah desa/kelurahan yang di data Kabupaten Musi Rawas sebanyak 199 desa/kelurahan dengan rincian 186 desa, 13 kelurahan. Sedangkan di Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) 89 desa/kelurahan. 

Karena wilayah kerja BPS Kabupaten Musi Rawas meliputi 2 kabupaten Musi Rawas dan Kabupaten Musi Rawas Utara Muratara.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan