3 Poktan Dapat Bantuan Pompa dari Kementan
Uji coba pompa oleh Pokatan Muda Karya Desa Suro Kecamatan Muara Beliti Kabupaten Musi Rawas.-foto : dokumen DTPHP Kabupaten Musi Rawas -
MUSI RAWAS, KORANLINGGAUPOS.ID - Tiga kelompok tani (Poktan) di Kecamatan Muara Beliti Kabupaten Musi Rawas Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) sudah mendapatkan bantuan pompa dari Kementerian Pertanian (Kementan) Republik Indonesia (RI).
Adapun Poktan yang telah mendapatkan bantuan dari program popanisasi sawah tadah hujan yakni Poktan Muda Karya dan Karya Maju keduanya berlokasi di Desa Suro, serta Poktan Mekar Tani 2 Desa Air Satan.
Hal tersebut kata Kepala Dinas Tanaman Pangan Holtikultura dan Peternakan (DTPHP) Kabupaten Musi Rawas, Dr Hayatun Nofrida melakui Kabid Prasarana Sarana Pertanian (PSP), Yudi Veryhandoko, SP didampingi Setiadi kepada KORANLINGGAUPOS.ID, Senin 1 Juli 2024.
Menurtunya program bantuan tersebut program Perluasan Areal Tanam (PAT) didukung pomponisasi. Dengan ada program PAT diharapakan arel tanam semakin luas.
BACA JUGA:Petani Alpukat Desa Tamba Asri Berbagi Tips Atasi Serangan Hama
Sebagaimana diketahui bahwa petani di Suro dan Air Satan sebagaian besar sudah beralih tanam jagung sayur dan sebagainya karena tidak kebagian air dari saluran irigasi.
Dengan adanya bantuan pompa petani bisa mengaliri air di sawah mereka. Sehingga mereka bisa kembali menanam padi," jelasnya.
Bantuan popa sudah disalurkan dan sudah dilakukan uji coba. Direncanakan mereka akan kembali akan menanam padi pada akhir Juli atau awal Agustus 2024.
Karena mereka akan mengolah lahan sawah mereka yang sudah lama terkondisi menjadi ladang.
BACA JUGA:Musi Rawas Akan Mengadakan Festival Lan Serasan Sekantenan Catat Tanggalnya
"Diperhitungkan pada akhir Juli atau awal Agustus mereka akan kembali tanam padi di swah mereka," jelasnya.
Lebih lanjut Yudi menjelaskan syarat untuk mendapatkan bantuan pompa pertama ada kelompok tani, ada lahan maksimal seluas 2 hektar per orang, ada sumber air di sekitar lokasi sawah. Sumber air bisa dari sumur bor, sungai, embung, saluran buang atau apur.
Menurutnya potensi sawah tadah hujan di Kabupaten Musi Rawas yang sudah disahkan berdasarkan surat keputusan (SK) menteri Pertanian luasnya 2.328 hektar tersebar di 12 kecamatan dari 14 kecamatan yang ada di Kabupaten Musi Rawas.
Adapun kecamatan yang ada sawah tadah hujan Kecamatan Selangit dan Kecamatan Tiang Pumpung Kepungut (TPK)