Rosan Roeslani Jadi Ketua Tim Kampanye, Ini Alasan Gerindra
Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMB) Rosan Roeslani-Foto KOM -
LINGGAUPOS.BACAKORAN.CO - SEKRETARIS Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra Ahmad Muzani mengungkap, alasan penunjukan Rosan Roeslani sebagai Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
Menurutnya, mantan Wakil Menteri BUMN itu merupakan sosok yang netral.
"Pertimbangannya? Orang netral," ujar Muzani saat ditemui di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta, Kamis (26/10/2023).
Selain itu, Muzani mengatakan Rosan juga peduli terhadap masa depan bangsa dan negara. Terkait struktur lengkap TKN Prabowo-Gibran, Muzani mengatakan saat ini masih dalam proses penyempurnaan.
BACA JUGA:Debat Capres Bisa Pengaruhi Pilihan
"Dan Insya Allah dalam minggu ini kita akan umumkan secara detail kepada masyarakat tentang susunan tim pemenangan yang akan menanggung jawab pemenangan pasangan Prabowo-Gibran," tuturnya.
Sementara itu, Muzani mengaku belum tahu apakah Menteri Investasi Bahlil Lahadalia turut ditunjuk masuk ke TKN Prabowo-Gibran.