Murid SDN 13 Lubuklinggau Didorong untuk Berprestasi

Jumat 17 May 2024 - 21:12 WIB
Reporter : HIKMAH PUTRI
Editor : SULIS

KORANLINGGAUPOS.ID - Selain berprestasi di bidang akademik, siswa SDN 13 Lubuklinggau juga mempunyai sederet prestasi di bidang non akademik.

Salah satunya prestasi dalam bidang olahraga khususnya pencak silat melalui kegiatan ekstrakurikuler (ekskul).

Kegiatan ekstrakurikuler tersebut dapat membantu siswa mengembangkan kemampuan dengan melakukan bimbingan rutin agar lebih aktif.

Kepala SDN 13 Lubuklinggau Hanafi, S.Pd saat dibincangi KORANLINGGAUPOS.ID, Jumat 17 Mei 2024 mengungkapkan, SDN 13 Lubuklinggau mampu menyaring siswa-siswa yang mempunyai potensi khusus di bidang olahraga. 

BACA JUGA:Selamat, OSIS MAN 1 Model Lubuklinggau Raih Prestasi dalam HUT FOSDA ke-7

"Ekskul unggulan kita yaitu pencak silat. Alhamdulillah setiap perlombaan sellau mendapat juara," ungkap Hanafi.

Hanafi berkomitmen untuk memajukan sekolah. Salah satunya melalu kegiatan ekskul. Maka dari itu, SDN 13 Lubuklinggau mengunggulkan ekskul pencak silat. 

Luar biasanya, kegiatan ekskul pencak silat langsung dibimbing atau dilatih oleh Kepala sekolah ini.

"Untuk melatihnya kebetulan saya sendiri, karena saya emang sudah ada bakat di sana," ujarnya.

BACA JUGA:Bangga, Pelajar SMPIT PGRI Lubuklinggau Borong 2 Prestasi

Kata Hanafi, ekskul pencak silat ini dilaksanakan tiap Minggu pagi dan Kamis sore. Diikuti oleh 30 orang siswa.

Menurut Hanafi, ada kelebihan siswa yang mengikuti ekskul pencak silat seperti, sopan, ramah, toleransi, berani, bisa bela diri, dan kerja sama.

"Silat ini mempunyai banyak manfaatnya apalagi untuk anak-anak. Mereka bisa menjaga dirinya," katanya.

Mengingat SDN 13 Lubuklinggau sebelumnya merupakan sekolah ini memiliki jumlah siswa yang banyak.

BACA JUGA:Ikut Serta dalam Dalam Festival Literasi dan Numerasi, Pelajar SMK Muhammadiyah Lubuklinggau Borong 2 Prestasi

Kategori :