MUSI RAWAS, KORANLINGGAUPOS.ID - Semoga tidak ada halangan Ustadz Abdul Somad (UAS) akan datang ke Kabupaten Musi Rawas untuk mengisi acara Tabligh Akbar Pengajian Musi Rawas MANTAB, Jumat 24 Mei 2024 pukul 15.00 WIB.
Acara Tabligh Akbar Pengajian Musi Rawas MANTAB dipusatkan di Taman Beregam Kecamatan Muara Beliti Kabupaten Musi Rawas.
Persiapan acara Tabligh Akbar Pengajian Musi Rawas MANTAB sudah matang pihak panitia penyelenggara Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Musi Rawas bersama instansi terkait sudah beberapa kali melaksanakan rapat pembahasan Tabligh Akbar bersama UAS tersebut.
Persiapan di lokasi acara sudah dilakukan seperti tenda dan atribut lainnya sudah dipasang.
BACA JUGA:Warga yang Ingin Hadiri Tabligh Akbar Ustadz Abdul Somad di Musi Rawas, Simak Info ini
Menurut Sekda Kabupaten Musi Rawas, Drs Ali Sadikin, UAS datang ke Kabupaten Musi Rawas pada Hari Jumat tanggal 24 Mei 2024 melalui Bandara Silampari Kota Lubuklinggau.
"Dari Bandara Silampari Ustadz Abdul Somad bersama rombongan langsung menuju lokasi acara di Taman Beregam," kaatnya.
Sekda menambahkan acara UAS di Kabupaten Musi Rawas hanya Tabligh Akbar tidak ada acara lain.
"Acara Ustadz Abdul Somad di Kabupaten Musi Rawas hanya acara tabligh akbar. Kita tidak tahu kalau ada acara lain yang dilaksanakan oleh LO Ustadz Atiq Fahmi Pimpinan Pesantren Modern Ar-Risalah Lubuklinggau," sebutnya.
BACA JUGA:24 Mei, Ustadz Abdul Somad Tabligh Akbar di Musi Rawas
Sekda menyebut lokasi parkir masyarakat yang menghadiri tabligh akbar di sekitaran Taman Beregam bisa juga parkir di halaman Masjid Agung Darussalam.
"Bisa parkir di Masjid Agung Darussalam," sebutnya.
Sekda berharap acara Tabligh Akbar Pengajian Musi Rawas MANTAB bersama UAS berlangsung lancar tidak ada kekurangan seperti yang diharapkan.
"Semoga acara berlangsung lancar tanpa kekurangan," harapnya.
BACA JUGA:24 Mei 2024, Ustadz Abdul Somad Hadiri Tabligh Akbar Pengajian Musi Rawas MANTAB