KORANLINGGAUPOS.ID - Lahat merupakan salah satu kabupaten di Sumatera Selatan yang mempunyai banyak sekali destinasi dan tempat wisata yang bisa dikunjungi dan salah satu tempat wisata yang sedang viral dan hits yang menjadi favorit banyak wisatawan adalah Green Canyon.
Namanya mirip dengan spot serupa di Pangandaran (Cukang Taneuh), Green Canyon Lahat bisa kamu temukan di Desa Pulau Pinang, Kecamatan Pulau Pinang, Kabupaten Lahat.
Jika kamu berangkat dari pusat kota, cukup berkendara sekitar 45 menit dan anda bisa berjalan kaki atau naik ojek dari tempat parkir mobil.
BACA JUGA:Utamakan Kenyamanan Wisatawan ke Lubuklinggau
Diketahui, Green Canyon dialiri oleh Sungai Ayek Lim yang bermuara ke Sungai Lematang. Destinasi ini memiliki tepian berbatu yang besar. Bebatuan besar ini berjejer sepanjang sekitar 200 hingga 250 meter, mulai dari muara sungai hingga ke bawah jembatan gantung menambah keindahan pemandangan.
Air sungai yang jernih diselingi hijaunya dedaunan dan bebatuan berwarna coklat menciptakan suasana yang menakjubkan. Jadi, jika sungai ini dialiri sampai ke ujung, maka kamu akan sampai di Curup Panjang.
Wisata air ini dikelilingi bebatuan besar berwarna coklat dan aliran sungai yang jernih membuat panoramanya sangat indah dan sejuk. Selain untuk bersantai atau berenang, Green Canyon Lahat juga menjadi spot foto yang sangat bagus.
BACA JUGA:Seru Banget, Yuk Liburan ke Taman Wisata Labirin di Desa F Trikoyo Musi Rawas
Jadi jika ingin berkunjung ke tempat ini disarankan untuk datang pada pagi hari sekitar pukul 08.00 WIB hingga 11.00 WIB.
Pasalnya, pada siang hari cuaca di lokasi ini bisa sangat panas, sedangkan pada sore dan malam hari terkadang turun hujan. Untuk bisa berwisata ke Green Canyon, wisatawan hanya perlu membayar tiket masuk sebesar Rp5 ribu per orang, belum termasuk biaya parkir.
Green Canyon, tempat wisata alam dengan pemandangan hutan lebat, udara jernih dan bebatuan, menjadi destinasi yang sangat populer di Kabupaten Lahat, Sumatera Selatan.
BACA JUGA:Breeding Center di Kabupaten Musi Rawas Menjadi Pusat Wisata Edukasi Lebah Trigona
Berjarak 217 km dari Kota Palembang, Green Canyon menawarkan pengalaman wisata alam yang spektakuler.
Bagi pecinta petualangan yang ingin menguji adrenalin, Green Canyon adalah destinasi yang sayang untuk dilewatkan. Namun akses jalan menuju lokasi sempat menjadi tantangan karena kondisi jalan yang sempit, berkelok-kelok, dan rusak.
Sayangnya dukungan dari pemerintah daerah masih terbatas, terutama dalam hal akses tempat penyimpanan kendaraan yang sulit dijangkau. Jalannya kecil dan tanah, ditumbuhi semak belukar, membuat aksesnya sedikit sulit.