OGAN ILIR, LINGGAUPOS.BACAKORAN.CO -Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) Republik Indonesia (RI) melalui Deputi III berikan bantuan paket alat olaraga seni panahan tradisional kepada Pemerintah Kabupaten Ogan Ilir (OI).
Dikutif dari Sumeks.id Bantuan paket olahraga seni panahan tradisional dari Deputi III Kemenpora ini, telah diterima oleh Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (Disporpa) Kabupaten Ogan Ilir, Jumat 24 November 2023.
Kepala Disporpa Kabupaten Ogan Ilir, Amirudin, melalui Kepala Bidang Pemuda dan Olahraga, Guntarto Eko Wibowo mengungkapkan, di awal tahun pihaknya memang telah mengajukan bantuan perlengkapan olahraga ke Kemenpora.
BACA JUGA:Bupati Lahat Sangat Mendukung Pelestarian Budaya
"Kita ajukan di awal tahun melalui proposal ke Kemenpora. Dan Alhamdulillah, ternyata bantuan tersebut terealisasi di bulan ini," ucap Gun.
Menurut Guntarto, bantuan paket perlengkapan olahraga seni panahan tradisional yang diterima Disporpa Kabupaten Ogan Ilir dari Deputi III Kemenpora ini, berupa, target panah, wadah panah, dan lain-lain.
"Dengan adanya bantuan paket perlengkapan dari Kemenpora RI ini, bisa menumbuhkan semangat dari para atlet panahan di Kabupaten Ogan Ilir," harapnya.
Ditambahkan Guntarto, bantuan paket perlengkapan seni olahraga panahan ini, akan diberikan kepada induk olahraga panahan tradisional atau Fespati Kabupaten Ogan Ilir.
"Fespati ini kan salah satu Inorga yang tergabung dalam Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (Kormi) Kabupaten Olahraga," lanjutnya.
BACA JUGA:Pj Bupati Buka Drum Band Kejuaraan Bupati Cup
Dengan adanya bantuan ini, diharapkan dapat bermanfaat bagi Kormi Kabupaten Ogan Ilir, untuk lebih giat memasyarakatkan olahraga panahan tradisional, serta melakukan pembinaan bagi atlet dan meningkatkan prestasinya.
"Kita juga masih menunggu kabar bantuan dari Deputi IV Kemenpora, apakah tahun ini dapat atau dianggarkan tahun depan.
Semoga kita dapat lagi," ucapnya.
Adapun proposal yang diajukan Pemkab Ogan Ilir kepada Deputi IV Kemenpora, yaitu, bantuan fisik seperti Gedung Olahraga (GOR) ataupun lapangan olahraga.
BACA JUGA:Polsek Pagar Alam Utara Siap Amankan Pemilu