Ini Latar Belakang Syarif Hidayat – Gusti Rohmani Berpasangan di Pilkada Muratara 2024

Sabtu 20 Jul 2024 - 21:16 WIB
Reporter : MUHAMMAD YASIN
Editor : SULIS

MUSI RAWAS, KORANLINGGAUPOS.ID - Pilkada Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) Partai Golkar mantap dukung bakal calon (Balon) Bupati H Syarif Hidayat.

Mantan Bupati Muratara itu akan berpasangan dengan Kader Partai Demokrat Hj Gusti Rohmani.

Hal tersebut dikatakan Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Muratara, Hasbi Asadiki saat diwawancara KORANLINGGAUPOS.ID, Sabtu 20 Juli 2024.      

Menurut Hasbi Partai Golkar memiliki 2 kursi dari hasil Pileg 2024 akan berkoalisi dengan Partai Demokrat dengan jumlah kursi 3.

BACA JUGA:Ini Alasan NasDem Tidak Mengusung Inayatullah dalam Pilkada Muratara 2024

"Partai Golkar dan partai Demokrat total 5 kursi. Syarat untuk mendaftarkan Paslon ke KPU 20 persen dari jumlah anggota DPRD sehingga 5 kursi cukup syarat untuk mengusung Paslon mendaftar ke KPU Kabupaten Muratara," jelasnya.

Menurut Anggota DPRD Provinsi Sumsel, saat ini tinggal menunggu B1-KWK dari Partai Golkar dan Partai Demokrat. 

“Setelah mendapatkan B1-KWK baru melaksanakan deklarasi,” ungkapnya.

Hasbi menyebut DPP Partai Golkar sudah lama memberikan surat tugas kepada Syarif Hidayat bahkan sebelum Pileg 2024. 

BACA JUGA:Peluncuran Pilkada Muratara 2024 Berlangsung Sukses, ini Harapan Ketua KPU Muratara

 "Adapun isi surat tugas DPP Partai Golkar kepada pak Syarif Hidayat intinya menugaskan untuk melakukan komunikasi politik partai lain untuk koalisi dan mencari pasangan untuk Wakil Bupati," ucapnya.

Pertimbangan DPP Partai Golkar memberikan surat tugas kepada mantan Bupati Muratara itu karena hasil surveinya tinggi ada peluang untuk menang Pilkada. 

"Berapa kali survei elektabilitas dan popularitas Pak Syarif selalu tinggi yang ungguli kandidat lain. Kita sekarang lagi nunggu hasil survei terakhir,"  sebutnya.

Menurut Hasbi Asadiki masyarakat kabupaten Muratara sudah cerdas dalam memilih pemimpin.

BACA JUGA:Pilkada Muratara Sudah Diluncurkan, Begini Kata Kapolres Muratara dan KPU Sumsel

Kategori :