Asus Zenfone 9 Turun Harga: HP dengan Performa Kencang Berkat Snapdragon 8+ Gen 1

Sabtu 27 Jul 2024 - 14:30 WIB
Reporter : SAHRIL PADILAH
Editor : SAHRIL PADILAH

KORANLINGGAUPOS.ID - Di akhir bulan Juli 2024, Asus Zenfone 9 kini mengalami penurunan harga yang cukup signifikan, membuatnya menjadi salah satu pilihan menarik di pasar HP flagship.

ASUS Zenfone 9 terkenal akan performa kencang dan kamera berkualitas tinggi.

Performa Kencang Berkat Snapdragon 8+ Gen 1

Ditenagai dengan chipset Qualcomm Snapdragon 8+ Gen 1, Asus Zenfone 9 mampu menawarkan performa luar biasa. 

BACA JUGA:Top 4 Rekomendasi ASUS Vivobook Terbaik 2024 dengan Harga Terjangkau di Juli 2024

BACA JUGA:5 Rekomendasi Laptop Gaming Paling Top 2024 dari Asus yang Powerful

Chipset ini dilengkapi dengan CPU octa-core dengan kecepatan hingga 3.19 GHz dan GPU Adreno 730, memberikan pengalaman grafis yang mulus dan responsif. 

Pengguna dapat memilih antara dua varian memori yakni 8 GB LPDDR5 atau 16 GB LPDDR5, serta penyimpanan internal UFS 3.1 dengan kapasitas 128 GB atau 256 GB.

Zenfone 9 dapat menjalankan sistem operasi Android 12 yang canggih dan responsif, dengan antarmuka pengguna yang dirancang untuk navigasi yang mudah dan intuitif. 

HP ini juga dilengkapi dengan fitur keamanan sidik jari yang terletak di samping perangkat, akselerometer, giroskop, sensor cahaya, dan teknologi pengurangan kebisingan audio OZO. 

BACA JUGA:5 Rekomendasi HP Paling Laris Dari Semua Merk Per Juni 2024: Ada Asus Zenfone 11 Ultra Hingga Tekno Pova 6

BACA JUGA:Top 5 Rekomendasi Laptop ASUS Harga Rp4 Jutaan Terbaik 2024, Bawa Performa Kencang dengan Fitur Unggulan

Desain Kompak dan Kokoh

Asus Zenfone 9 meluncur dengan desain yang elegan dan kokoh, dimensinya yang kompak dengan tinggi 146.5 mm, lebar 68.1 mm, ketebalan 9.1 mm, dan berat 169 gram, membuatnya nyaman digenggam. 

Rangka alumunium dan penutup belakang dari polimer menambah kesan premium pada HP ASUS ini. 

Kategori :