KORANLINGGAUPOS.ID - Honda Monkey adalah salah satu motor yang tampil berkarakter dengan desain ikonik, sangat cocok digunakan untuk anak muda zaman sekarang. Motor sport ini pertama kali diperkenalkan pada tahun 1961.
Saat itu, Honda Monkey sukses menyita banyak perhatian pencinta kendaraan unik di Indonesia.
Harga Honda Monkey sendiri dibanding beberapa seri motor sport Honda lainnya memang cukup mahal, Namun, harga tersebut sepadan dengan spesifikasi yang ditawarkan.
Penasaran berapa harga terbaru dan spesifikasi Honda Monkey 2024? Temukan jawabannya dalam artikel berikut.
BACA JUGA:Kenapa Motor Mati Mendadak Padahal Bensin Masih Ada? Catat Ini 5 Alasannya
BACA JUGA:6 Daftar Motor Metic Honda Terbaik 2024, yang Cocok Buat Digunakan Sehari-hari
Spesifikasi Honda Monkey
Spesifikasi Honda Monkey tak kalah menarik dari tampilannya. Sebagai motor sport yang mengusung konsep produk Iconic-Fun Bike, Honda Monkey dlengkapi dengan mesin yang tangguh.
Dapur pacunya didukung oleh mesin 125 cc, 4-stroke, SOHC, 2-katup, serta pendingin udara.Berbekal mesin tersebut, Honda Monkey 2024 bisa menghasilkan tenaga maksimum hingga 6,9 kW/6.750 rpm.
Sementara itu untuk torsi puncaknya mencapai 11 Nm/5.500 rpm, dengan begitu, kalian dapat merasakan sensasi berkendara menyenangkan dari Honda Monkey.
BACA JUGA:Ngabut Gak Harus Berisik! Ini 7 Rekomendasi Motor Listrik Terkencang di 2024
BACA JUGA:7 Motor Paling Populer 2024 di Indonesia, Adakah Favoritmu?
Untukkekuatan rangka, kalian tak perlu khawatir, Honda Monkey telah didesain dengan menggunakan tipe rangka backbone steel.
Rangka besi Honda Monkey sendiri didesain untuk menghasilkan keseimbangan sehingga sangat cocok untuk berbagai kondisi jalan.
Model Honda Monkey terbaru punya jarak sumbu roda 1.145mm dengan bobot 104 kg, ketinggian joknya sekitar 775 mm dari permukaan tanah dengan ground clearance maksimal 175 mm.