Saat ini 75 anggota paskibra Kota Lubuk Linggau sudah mulai masuk pemusatan pelatihan.
BACA JUGA:Malam ini Dikukuhkan, Berikut Nama dan Asal Sekolah 70 Paskibraka Kabupaten Muratara Tahun 2024
BACA JUGA:Tugas Paskibraka Nasional 2024 Tinggal Sepekan Lagi, Pekerjaan di IKN Dihentikan Sementara
Selama itu juga mereka dikarantina di Hotel Dewinda Kota Lubuk Linggau. Untuk karantina dimulai sejak Minggu 4 Agustus 2024 sampai dengan 18 Agustus 2024.
Setelah sarapan sampai sore hari lanjutnya, anak-anak lanjut latihan fisik di Lapangan Perbakin.
Malam harinya mereka mendapatkan materi dari narasumber yang sengaja mereka undang.
Seperti dari pskiolog, BKKBN dan narasumber lainnya.
“Sehingga mereka tidak hanya latihan fisik saja, namun memdapatkan juga materi dan wawasan kebangsaan,” ungkapnya.
15 Agustus 2024 malam akan dilaksanakan pengukuhan di Gedung Kesenian Lubuk Linggau.
Tahun ini 75 anggota paskibra akan mengibarkan duplikat bendera pusaka yang diserahkan oleh BPIP.
“Kemarin kita sudah ambil duplikat bendera pusaka dari BPIP, dan siap dikibarkan serentak se-indonesia pada tanggal 17 Agustus mendatang oleh anggota Paskibraka kita. Kemarin kami ambil bendera duplikat secara simbolis 6 Agustus di Jakarta,” tegasnya.
BACA JUGA:Calon Paskibraka Mulai Latihan Bentuk Formasi Angka 79
BACA JUGA:2 Trik Mudah Mengirim Video Panjang di WhatsApp Agar Tidak Terpotong
Tak hanya itu, Pemkot juga sudah menyiapkan rewad untuk anggota paskibra yang sudah melaksanakan tugasnya.