KORANLINGGAUPOS.ID- Wonton Chili Oil merupakan hidangan tradisional orang tiongkok yang terbuat dari kulit pangsit yang berisi daging cincang, disajikan dengan minyak cabai pedas.
Hidangan Wonton Chili Oil menawarkan perpaduan rasa pedas, asin, dan gurih yang menggugah selera.
Wonton Chili Oil hadir pertama di Kota Lubuklinggau dengan nama Hot Chili Wonton.
Hot Chili Wonton menawarkan berbagai macam menu yaitu wonton kering (goreng), wonton basah, wonton kuah merah, mie goreng chili oil, dan hot ramen chili oil.
BACA JUGA:Cobain Hot Pangsit Wak Aba Nikmat, Renyah dan Bikin Nagih
BACA JUGA:Resep Tekwan Kuah Udang, Sajian Berkuah Khas Palembang Cocok Jadi Menu Buka Puasa Di Rumah
Pemilik gerai Hot Chili Wonton Keri melalui karyawan penjaga gerai Tiwi kepada wartawan KORANLINGGAUPOS.ID Sabtu 17 Agustus 2024 mengatakan gerai ini launching sejak Desember 2023 dan ini merupakan gerai pertama.
“Gerai Hot Chili Wonton ada 4 cabang yang tersebar di Lubuklinggau diantaranya dekat Masjid Agung Assalam, Kelurahan Majapahit, Merasi, dan disini gerai pertama Kelurahan Taba Jemekeh.”ungkap Tiwi
Harga dari Hot Chili Wonton bervariatif, untuk wonton kering atau basah 13 ribu rupiah isi 5 dan isi 8 diharga 20 ribu rupiah.
Untuk wonton kuah merah 15 ribu rupiah isi 5 dan isi 8 22 ribu rupiah.
BACA JUGA:Rekomendasi Pangsit Hot Wak Abah, Sensasi Makan Pangsit Hot di Lubuklinggau
BACA JUGA:Emang Boleh, Segampang ini Bikin Pangsit Jontor?
“Pemesanan wonton bisa pilih Varian yaitu original dan keju. Dengan tingkatan level pedas dari original hingga level 5.”tuturnya
Ia menambahkan untuk pemesanan wonton tingkatan level yang free di original dan level 1.
Best seller dari Hot Chili Wonton menu wonton kering atau goreng. Dalam sehari wonton habis terjual 300 pcs perharinya.