Kejuaraan Bulu Tangkis di Muba Perebutkan Piala Kemerdekaan

Jumat 23 Aug 2024 - 19:55 WIB
Reporter : SULIS
Editor : SULIS

KORANLINGGAUPOS.ID - Penjabat (Pj) Bupati Musi Banyuasin (Muba) melalui Staf Ahli Bupati Bidang Pembangunan H Tabrani Rizki  membuka Kejuaraan Bulutangkis, Kamis 22 Agustus 2024.

Kejuaraan Bulutangkis yang memperebutkan Piala Kemerdekaan ini diadakan memeriahkan HUT Republik Indonesia ke-79 tingkat Kabupaten Muba.

Acara pembukaan Kejuaraan Bulutangkis yang terpusat di GOR Ranggonang Sekayu itu disaksikan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) serta jajaran kepala OPD dilingkungan Setda Musi Banyuasin.

Saat membuka kegiatan tersebut, Tabrani Rizki mengucapkan terimakasih kepada panitia dan seluruh pihak yang berkontribusi agar terselenggaranya Kejuaraan Bulutangkis Piala Kemerdekaan  ini.


Rio Aditia selaku Ketua Panitia Kejuaraan Bulutangkis memperebutkan Piala Kemerdekaan menyampaikan sambutan.--

BACA JUGA:Pj Bupati Muba Launching Rumah Cinta dan Toko PKK Serasan, Tujuannya Tingkatkan Pendapatan Masyarakat

BACA JUGA:Emak-emak di Muba Adu Kreatif Dalam Lomba Masakan Serba Ikan

Ia mengatakan, even ini sangat bermanfaat untuk menggeliatkan olahraga bulutangkis di Muba.

Maka, kepada seluruh pemain, official dan panitia Tabrani Rizki berpesan agar sportif dan fair, karena selain kompetisi kejuaraan ini untuk meningkatkan persatuan dan persaudaraan.

“Harapan kami dari even ini tercipta Kabupaten Musi Banyuasin yang aman dan kondusif,” harapnya.

Rio Aditia selaku Ketua Panitia Kejuaraan Bulutangkis mengungkapkan Kejuaraan Bulutangkis tersebut diikuti sebanyak 293 peserta.

BACA JUGA:24 Mahasiswa Kurang Mampu Dapat Beasiswa Kuliah Gratis dari Pemkab Muba, Begini Ungkapan Haru dari Penerima

BACA JUGA:Demi Pilkada Damai, Kapolres Muba Ingin Penerangan Dekat TPS jadi Prioritas

Even ini akan digelar 4 hari, mulai 22 Agustus 2024 hingga 25 Agustus 2024 mendatang.

Ketua Panitia berharap, kalah atau menang, mereka semua berharap kejuaraan ini dapat memperkuat persaudaraan khususnya dilingkungan atlet bulutangkis. 

Kategori :