Sakit Gigi? 6 Pilihan Obat Sakit Gigi Alami di Jamin Sembuh, Salah Satunya dengan Garam

Minggu 25 Aug 2024 - 16:47 WIB
Reporter : JASMADI
Editor : JASMADI

KORANLINGGAUPOS.ID - Sakit gigi memang menyiksa nggak cuma jadi susah makan, bahkan kesehatan tubuh secara keseluruhan juga bisa ikut kena. 

Sakit gigi ini memiliki rasa sakit di sekitar gigi dan rahang, pada umumnya disebabkan oleh kerusakan gigi. 

Di beberapa kasus, sakit gigi bisa datang dan pergi secara tiba-tiba, tapi bukan berarti bisa kalian dibiarkan begitu saja.

Obat sakit gigi alami ini dipercaya bisa bikin cepat sembuh, kebanyakan memanfaatkan bahan-bahan dapur untuk meredakan nyerinya. 

BACA JUGA:Mahasiswa Poltekkes Jambi Periksa Gigi Anak SLBN Musi Rawas, ini Manfaatnya

BACA JUGA:Gak Cuma Susu, Ini 5 Jenis Menu Makanan Tinggi Kalsium yang Baik untuk Kesehatan Gigi dan Tulang

Karena obat alami sakit gigi ini cukup aman, dan bahan alami ini dapat digunakan sebagai obat sakit gigi untuk ibu hamil juga. 

Berikut cara mengatasi sakit gigi dengan bahan alami, yang ada dirumahan dan bisa kalian coba praktikkan.

1. Berkumur dengan air garam

Air garam merupakan disinfektan alami yang dapat mengeluarkan sisa-sisa makanan dan kotoran yang tersangkut di gigi. 

BACA JUGA:Ingin Perawatan Gigi? Berikut 5 Jenis yang Ditanggung Oleh BPJS Kesehatan

BACA JUGA:TK Mutiara Bangsa Lubuklinggau Ajak Siswa Jaga Kebersihan Gigi Sejak Dini

Campuran air garam juga dapat dimanfaatkan untuk meredakan peradangan akibat infeksi dan menyembuhkan luka mulut. 

Untuk pengobatan, setengah sendok teh air garam bisa dicampur dengan segelas air hangat lalu gunakan untuk berkumur. 

Metode ini juga dapat digunakan sebagai obat sakit gigi anak karena minim efek samping.

Kategori :