Spektakuler, Ratusan Bonsai di Indonesia Ikut Pameran yang Diadakan PPBI Lubuk Linggau Musi Rawas

Minggu 25 Aug 2024 - 20:46 WIB
Reporter : APRI YADI
Editor : SULIS

“Even ini kami agendakan setiap tahun diadakan. Untuk juara bonsai kami beri  piagam penghargaan dan sertifikat, karena apabila juara akan menaikkan harga bonsainya,” terang Yudi.

Menurutnya, ada berbagai jenis bonsai yang dipamerkan dan ikut kontes.

Mulai dari Anting Putri, Sancang, Beringin Dolar, Kaliage, Asam Jawa, Pikus Beringin, Waru India, Santingi, Sanci dan banyak lainnya.

"Untuk tim penilainya diambil dari pusat, karena ini pameran tingkat nasional, “ jelas dr Yudi.


BERSAMA : Ketua PPBI Lubuk Linggau dan Musi Rawas dr Yudi Arimansyah, Ketua Panitia Kiki Sanjaya, Pj Wali Kota Lubuk Linggau, H Trisko Defriyansa foto bersama panitia dan peserta bonsai--

BACA JUGA:5 Tema Bonsai Aquascape Paling Populer 2024 untuk Mempercantik Tampilan Akuarium, Keren Abis!

BACA JUGA:Bonsai Aquascape Sering Jadi Hiasan Rumah yang Unik, Ternyata Begini 5 Cara Mudah Membuatnya!

Sementara saat membuka kegiatan ini,  Pj Wali Kota Lubuk Linggau H Trisko Defriyansa mengatakan  jajaran Pemkot Lubuk Linggau sangat mengapresiasi ide dan gagasan  yang luar biasa dari PPBI yang telah mengadakan kontes bonasi tingkat nasional. 

"Semoga ide dan gagasan yang diadakan bapak ibu ini bisa memberikan kontribusi atau kenangan yang  baik untuk Kota Lubuk Linggau,” jelasnya.

Jadi, kata Trisko, kalau kita bicara soal kelas masyarakat  Lubuk Linggau ini sudah luar biasa karena bisa mendatangkan 600 peserta di Indonesia yang dibandingkan dengan rupiah bisa mencapai milyaran, karena harga bonsai kalau sudah jadi sangat mahal.

“ Kota Lubuk Linggau  untuk sarana dan prasarana sangat mencukupi dan kita merupakan kota terbesar kedua setelah  Kota Palembang. Dengan itu kalau kita adakan even nasional sangat siap. Kita berharap munculkan bonsai khas Kota Lubuk Linggau, dan ada nama Silamparinya. Karena ini sudah even tingkat nasional, semoga kedepannya bisa tingkat Asia dengan berbagai Negara yang datang ke sini (Lubuk Linggau,red)," harap Pj Wali Kota.

Kategori :