Ia Juga menambahkan setelah deklarasi mengantarkan kedua kandidat Calon Bupati dan Wakil Bupati Musi Rawas ke kantor KPU Musi Rawas.
Sementara itu Hj.Ratna Machmud dalam orasinya di depan ribuan pendukung menyatakan bahwa ia yakin bahwasanya semua yang hadir dalam deklarasi ini ingin bersama sama membangun Kabupaten Musi Rawas menjadi yang lebih baik.
“Kami yakin semua mempunyai niat yang sama yaitu membangun Kabupaten Musi Rawas, dengan niat membangun kabupaten yang kita cintai ini,” ucapnya.
Ketua Parpol pengusung Ramah-Pro foto bersama setelah daftar di KPU Kabupaten Musi Rawas--
BACA JUGA:Dapat Surat Tugas DPP Partai Gerindra untuk Berpasangan dengan Hj Ratna Machmud, ini kata Suprayitno
BACA JUGA:Bikin Heboh Pilkada Musi Rawas, Hj Ratna Machmud Berpasangan dengan Prayitno
Ia juga menyampaikan kita harus saling mendukung dan kita bangun kabupaten Musi Rawas agar menjadi Maju Mandiri Bermartabat dan Berkelanjutan.
“Saya masih berniat agar Kabupaten Musi Rawas ini dan sejahtera masyarakatnya dan saya ingin yang hadir di sini dapat mendukung,” ungkapnya.
Ia Juga ingin memantapkan mengukuhkan bahwa program program di Kabupaten Musi Rawas menjadi yang lebih sejahtera dan berkelanjutan.
"Dan 9 program unggulan yang sudah saya lakukan selama 3,5 tahun ini tetap dilaksanakan dan diteruskan," paparnya.
Ribuan massa menghadiri deklarasi Ramah-Pro--
BACA JUGA:Bupati Musi Rawas Hj Ratna Machmud Meresmikan Pondok Pesantren Nurul Qur'an Darunnajah
BACA JUGA:Tunggu Hasil Munas Partai Golkar, Begini Rencana Ratna-Prayit
Sementara itu, ketika mendaftar ke KPU Kabupaten Musi Rawas, Ramah-Pro naik mobil jip diiringi kendaraan ketua dan sekretaris Parpol pendukung dan pengusung, pendukung dan simpatisan.
Saat tiba di kantor KPU Rama-Pro disambut sekretaris KPU Kabupaten Musi Rawas, H Nailul Azmi Nawawi.
Lalu Sekretaris KPU Kabupaten Musi Rawas, H Nailul Azmi Nawawi mengalungkan selendang oleh kepada Ramah-Pro.