Jelang Pilkada Serentak, Begini Cara Lurah Jawa Kanan Lubuk Linggau Eratkan Silaturahmi Antar Warga

Jumat 30 Aug 2024 - 20:53 WIB
Reporter : GILANG ANDIKA
Editor : SULIS

KORANLINGGAUPOS.ID - Kelurahan Jawa Kanan merupakan salah satu dari Kecamatan Lubuk Linggau Timur II, Kota Lubuk Linggau, Provinsi Sumatera Selatan.

Kelurahan Jawa Kanan memiliki 4 RT dan kini dipimpin Lurah Supriadi,S.E.

Saat diwawancara oleh KORANLINGGAUPOS.ID, Jumat 30 Agustus 2024 Lurah Jawa Kanan Supriadi mengatakan bahwa dia menjabat sebagai lurah di Jawa Kanan sudah mau jalan satu tahun bulan 9 nanti.

“Selama satu tahun kepemimpinan sudah banyak program yang dijalankan seperti Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK), dan karang taruna,”ungkap Supriadi.

BACA JUGA:Daftar Nama-Nama yang Bakal Calon Kepala Daerah Pilkada Serentak 2024 di Sumatera Selatan

BACA JUGA:Kalapas Lubuk Linggau Komitmen Sukseskan Pilkada Serentak dari Dalam Lapas

Untuk pembangunan kedepannya ada rencana dari pihak Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (Perkim) akan dibangunkan taman di depan kantor Lurah Jawa Kanan dan pembangunan talud maupun pemasangan lampu jalan yang belum terpasang.

Tetapi untuk pembangunan taman masih belum tahu kapan akan dibangun, karena menurut kabar masih dalam proses lelang, dan pembangunan taman di rencakan akan rampung pada tahun ini.

“Dalam pelaksanaan program dan pembangunan Alhamdulilah berjalan dengan lancar dan tidak ada halangan yang berarti, karena masyarakat disini sangat mendukung,”jelas Supriadi.

Kedepannya juga kita akan menekankan pada sumber daya manusia yang ada di Kelurahan Jawa Kanan untuk menghasilkan bermacam-macam kerajinan tangan dan meningkatkan UMKM yang ada seperti kebutuhan yang akan disiapkan.

BACA JUGA:Siapsiaga Amankan Pilkada Serentak, Polres Lubuk Linggau Adakan Simulasi Sispam Kota

BACA JUGA:Ratusan Anggota Linmas Siap Amankan Pilkada Serentak 2024, Catat ini Pesan Kapolres dan Ketua KPU Lubuklinggau

Dalam pelayanan juga di Jawa Kanan tidak ada halangan, karena di Kelurahan Jawa Kanan seluruh pegawai pulang  pukul 16.00 WIB, jadi dalam pelayanan kepada masyarakat aman semua.

Ia menambahkan bahwa untuk kedepanya Kelurahan Jawa Kanan akan melakukan program senam bersama setiap hari Jumat.

“Kegiatan senam ini juga akan diikuti oleh warga sekitar dan sekolah yang ada di sekitar Kelurahan Jawa Kanan,”jelasnya.

Kategori :