Manisnya Profit Bisnis Buket Bunga di Lubuk Linggau, Begini Cara Merintis dan Mengembangkannya

Rabu 11 Sep 2024 - 18:46 WIB
Reporter : YULMI PRANSISKA
Editor : YULMI PRANSISKA

"Untuk perbulannya penghasilan kami mencapai 3 hingga 5 jutaan meski belum bersih, namun pada saat ada acara besar misalnya saat ada wisuda, pendapatan  ada kenaikan lagi,"sambungnya.

Meskipun bisnis penjualan buket bunga di Lubuk Linggau memiliki potensi besar, ada beberapa tantangan yang dihadapi oleh para pengusaha. 

BACA JUGA:5 Tips Mudah Agar Tanaman Bougenville Jadi Berbunga Lebat dan Indah

BACA JUGA:6 Rekomendasi Tanaman Gantung Hias yang Berbunga Cantik, Cocok untuk Hiasan Teras Rumah

Salah satu tantangan utama adalah persaingan yang semakin ketat dengan banyaknya toko bunga baru yang bermunculan. 

"Untuk itu kami akan mempertahankan kualitas sehingga pelanggan tetap stay bisa beli kesini lagi, selain itu juga kamu juga meminta saran atau kritik, sehingga ada masukan dari pelanggan,"jelasnya. 

Namun, peluang dalam bisnis ini tetap besar. Dengan meningkatnya kesadaran masyarakat akan pentingnya estetika dan dekorasi dalam berbagai acara, permintaan akan buket bunga diperkirakan akan terus meningkat. 

Selain itu, perkembangan teknologi juga membuka peluang bagi para pengusaha untuk memasarkan produk mereka secara online, sehingga dapat menjangkau lebih banyak pelanggan.

BACA JUGA:Beri Sentuhan Warna-warni, 6 Tanaman Indoor Bunga Cantik Ini Siap Mempercantik Setiap Sudut Ruangan

Penjualan buket bunga di Lubuk Linggau merupakan bisnis yang terus berkembang dan menjanjikan. Dengan kreativitas dan inovasi, para pengusaha dapat memanfaatkan peluang yang ada untuk mengembangkan bisnis," sambungnya. 

Meskipun ada tantangan yang harus dihadapi, potensi keuntungan yang besar membuat bisnis ini tetap menarik untuk dijalankan.

Untuk operasional toko  dibuka setiap hari mulai pukul 08.00 WIB - 18.00 WIB. 

Ela berharap untuk kedepannya Toko Buket Bunga ini dapat maju sehingga dapat membuka cabang di tempat lain, selain itu banyak pelanggan yang datang dan tentunya pendapatan dan stok bunganya agar lebih meningkat.

Kategori :