Sekitar 15 menit menerima tindakan dan penanganan dari tim medis RS AR Bunda Lubuklinggau, korban menghembuskan nafas terakhir, dokter jaga menyatakan korban meninggal dunia pada pukul 15.00 WIB.
Selanjutnya jenazah ananda Muhammad Raihan Ardhani dibawa ke rumah duka oleh keluarga korban.
“Selanjutnya keluarga korban membuat surat pernyataan untuk tidak dilakukan autopsi baik oleh pihak RS AR Bunda maupun Pihak Polsek Lubuklinggau Utara I dan mengikhlaskan atas meninggalnya sang anak,” jelasnya.
BACA JUGA:Harga Sayur di Lubuklinggau Naik Signifikan, Tomat Tembus Rp 20.000
Kemudian, kata AKP Denhar jenazah korban dikebumikan Jumat siang di TPU Bukit Sulap RT 10 Kelurahan Ulak Surung Kecamatan Lubuklinggau Utara 2. (adi)