"Walaupun kegiatannya baru tahun 2025, tapi persiapannya sudah kita mulai sekarang, kita akan coba dalam rangka menyiapkan fasilitas olahraganya kita akan melibatkan pihak ketiga melalui CSR," ungkapnya.
Apriyadi sendiri datang ke Graha Pena Sumatera Ekapres bersama Kadis Kominfo Muba Herryandi Sinulingga.
Ia disambut langsung jajaran manajemen Sumatera Ekspres dipimpin General Manager Hj Nurseri Marwah, Pimred Sumatera Ekspres Martha Hendratmo, Wapimred H Andri Irawan, Manager Iklan Ari Abadi dan jajaran staff lainnya.
BACA JUGA:Infeksi Saluran Kemih ini Cara Penyembuhannya dengan Tumbuhan Kumis Kucing
"Ini sekedar silaturahmi, apalagi sudah lama gak ketemu Bu Nur dan kawan-kawan di Sumeks," cetus mantan Kades Pematang Palas itu.
Kebetulan, saat Apriyadi datang, di Kantor Harian Sumatera Ekspres tengah ramai datang sejumlah peserta untuk mengambil Racepack.
Ia bahkan bertemu dengan salah satu atlet Muba, Reza dan memberikan semangat bahkan berfoto bersama.
"Saya mengapresiasi kegiatan Musi Run yang diinisiasi oleh Sumatera Ekspres ini. Karena selain perannya sebagai media yang menyampaikan informasi kepada masyarakat, juga kawan-kawan di Sumatera Ekspres ini juga ikut membantu Pemerintah untuk memasyarakatkan olahraga serta mengolahragakan masyarakat," katanya.
BACA JUGA:Wajib Di Waspadai !10 Dampak Minum Kopi Bagi Penyakit Lambung
Dia berharap melalui kegiatan Musi Run ini akan muncul bibit-bibit atlit lari yang nantinya bisa diandalkan oleh Sumatera Selatan. "Kita support dan apresiasi atas kegiatan ini," cetusnya.(*)