Koimudin Berharap Wali Kota-Wakil Wali Kota Terpilih Wujudkan Janji Politik

Selasa 14 Jan 2025 - 17:57 WIB
Reporter : MUHAMMAD YASIN
Editor : MUHAMMAD YASIN

Mudah-mudahan Wali Kota Dan Wakil Wali Kota terpilih dapat melaksanakan tugas ini dengan sepenuh hati, dengan tetap meminta petunjuk kepada Allah SWT, serta dengan senantiasa berpegang pada pilar-pilar utama kebangsaan kita, yaitu UUD 1945, Pancasila, NKRI, dan prinsip mulia Bhinneka Tunggal Ika.

BACA JUGA:Walikota-Wakil Walikota Lubuklinggau Terpilih, Yoppy-Rustam : Bersatu Bangun Kota Lubuklinggau Tercinta

BACA JUGA:Ini Terduga Pelaku Begal Adik Kandung Pj Wali Kota, Honda Jazz Korban Diganti Nomor Polisi

Tentunya jabatan ini bukanlah sekadar jabatan atau kedudukan, tetapi sebuah amanah untuk merealisasikan cita- cita bersama akan sebuah daerah yang lebih maju, lebih sejahtera, dan lebih bermartabat.  

Untuk itu, harapan kita semua kepada Wali Kota dan Wakil Wali Kota Lubuk Linggau terpilih, untuk nantinya dapat melaksanakan tugas mulia ini dengan melibatkan semua elemen politik, jajaran birokrasi dan masyarakat yang ada, bukan dengan mempertajam perbedaan, tetapi mencari persamaan serta untuk membuka kemungkinan bagi kerja sama yang lebih harmonis.

Lembaga pemerintah, harus menjadi sebuah simbol dari cita-cita bangsa indonesia yang ideal.

"Kita menyadari bahwa kaum politisi di lembaga terhormat ini, masih sering dikritik dari kiri dan kanan. Semua itu harus kita terima dengan besar hati dan kita jadikan tekad untuk berbuat yang lebih baik lagi," paparnya.

Kategori :