Petani Diminta Lakukan Penanaman Serentak untuk Tingkatkan Hasil Panen

Sabtu 08 Feb 2025 - 21:21 WIB
Reporter : MUSLIMIN
Editor : RIENA FITRIANI MARIS

MUSI RAWAS, KORANLINGGAUPOS.ID – Instruksi Presiden Republik Indonesia melalui Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman agar gencarkan peningkatan produksi pangan pada sektor  tanaman padi.

Sudarmoko, S.P Penyuluh Pertanian lapangan (PPL) Desa Sidoharjo Kecamatan Tugumulyo Kabupaten Musi Rawas, (Mura) rutin melakukan kegiatan monitoring perkembangan lahan sawah yang telah memasuki musim tanam padi.

"Monitoring ini juga bertujuan memastikan kesiapan para petani dalam memulai musim tanam serta memberikan pendampingan terkait teknik bertani yang baik," jelasnya kepada KORANLINGGAUPOS.ID, Sabtu 8 Februari 2025.

Saat monitoring, ia selalu mengajak para petani untuk melakukan penanaman tanaman padi secara serentak, karena menanam tanaman padi secara serentak itu sangat dianjurkan lantaran banyak sekali manfaatnya.

BACA JUGA:Petani Desa Sumber Asri Musi Rawas, Bersama Dengan Stakeholder Terkait Melakukan Kegiatan Gotong Royong

BACA JUGA:Petani Desa Air Satan Musi Rawas Berhasil Kembangkan Budidaya Pepaya Calina

Salah satunya manfaat menanam serentak adalah memutus rantai hidup serta makanan bagi hama penyakit  tanaman padi, umumnya apabila hama penyakit menyerang  tanaman dia akan menularkan ke tanaman yang lainnya karena masih tersedia di sekitarnya.

Namun dengan jika menanam secara serentak tanaman padinya dan panen juga serentak maka tidak ada lagi inang dan makanan bagi hama penyakit untuk bertahan hidup karena setelah  proses tersebut  umumnya lahan akan akan dibiarkan sementara itu, biasanya para petani menanam tanaman palawija untuk menunggu musim tanam selanjutnya.

"Keunggulan lainnya itu para petani lebih memudahkan untuk mengatur air di saluran irigasi karena proses pengeringannya juga serentak," ungkapnya.

Untuk saat ini para petani di Desa Sidoharjo kebanyakan menggunakan bibit tanaman padi varietas nuri zinc  bantuan dari Pemerintah Pusat melalui Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Peternakan (DTPHP) Kabupaten Musi Rawas.

BACA JUGA:Petani Desa Sidoharjo Musi Rawas Uji Coba Tanam Padi Sistem Tabela

BACA JUGA: Ini Alasan Petani Singkong di Musi Rawas Beralih Tanam Terong Lalap

“Keunggulan membudidaya tanaman padi varietas Nutri Zinc adalah umur tanaman padi jenis ini cukup singkat yakni di usia kurang lebih 115 hari kemudian lebih tahan terhadap hama Wereng Batang Coklat(WBC)," ucapnya.

Untuk saat ini para petani di Desa Sidoharjo sudah mulai melakukan penanam tanaman padi dengan luas lahan 167 ha yang terbagi menjadi 8 kelompok tani seperti kelompok  Dewi Sri I, Dewi Sri II, Dewi Sinto I, Dewi Sinto II, Dewi Ratih, Sri Dono, dan Sri Tanggul.

Harapan dengan melakukan pola penanaman yang baik serta menggunakan bibit yang memang sudah dianjurkan oleh Pemerintah para petani, bisa mendapatkan hasil produksi tanaman yang diinginkan bersama, jelasnya. 

Kategori :