Kendalikan Inflasi Disperindag Mura Akan Gelar Operasi Pasar Saat Ramadhan

Minggu 02 Mar 2025 - 22:10 WIB
Reporter : MUSLIMIN
Editor : MUHAMMAD YASIN

MUSI RAWAS, KORANLINGGAUPOS.ID – Pemerintah Kabupaten Musi Rawas (Mura) melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Mura, segera akan melakukan Operasi Pasar (OP) di bulan Ramadhan 1446 hijriah.

Operasi pasar ini dilakukan untuk menstabilkan harga bahan pokok, serta pengendalian inflasi daerah.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Disperindag Mura, Drs. H. Warindi, MM melalui Bidang Perdagangan, Arman saat di bincangi wartawan KORANLINGGAUPOS.ID, Minggu 2 Maret 2025.

Arman menambahkan untuk kegiatan Operasi Pasar yang direncanakan dilakukan minggu ini,  tinggal menunggu dari pihak distributor kebutuhan pokok yang mengikuti kegiatan OP tersebut, terutama dari pihak BULOG yang menyediakan beras PHP.

BACA JUGA: Penjualan Kurma Meningkat Saat Bulan Suci Ramadhan 1446 H

BACA JUGA: Masjid Jamik An Nur Lubuk Linggau Gelar Tradisi Punggahan Sambut Ramadhan

"Sedangkan untuk distributor yang lain sudah siap semuanya, hanya saja kita tinggal menunggu kesiapan dari pihak BULOG saja. Karena jika mengadakan kegiatan Operasi Pasar ini tidak ada menjual berasnya itu rasanya kurang pas, karena kebanyakan masyarakat yang datang itu yang paling pertama yang ingin dibeli itu beras," jelasnya.

“Untuk di bulan suci Ramadhan 1446 hijriah direncanakan Disperindag akan melakukan kegiatan Operasi Pasar sebanyak 4 kali, jadi setiap minggu satu kali. Sebab distributor yang ikut dalam kegiatan kita Operasi Pasar ini harus berbagi wilayah juga seperti Lubuk Linggau dan Muratara. Kalau yang kami inginkan itu sebanyak-banyaknya melakukan kegiatan seperti ini,” jelasnya.

Kemungkinan besar OP akan diadakan di Pasar Matau Kecamatan Muara Beliti, sisanya itu akan disurvei dulu dimana yang paling cocok dilaksanakannya Operasi Pasar ini.

Selain itu sebelum memasuki bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah Disperindag Kabupaten Musi Rawas bersama Instansi terkait lainnya telah melakukan sidak harga di Pasar Tradisional B Srikaton Kecamatan Tugumulyo.

BACA JUGA:Pengurus Masjid Agung Al-Baari' Lubuk Linggau Semarakan Ramadhan dengan Kegiatan Penuh Berkah

BACA JUGA:SDN 9 Lubuk Linggau Punya Program Pesantren Ramadhan, ini Manfaatnya

Dari hasil sidak yang dilakukan itu harga kebutuhan pokok masih relatif stabil, cuma ada beberapa kebutuhan pokok seperti cabai yang mengalami kenaikkan namun tidak terlalu tinggi, sedangkan untuk yang lainnya itu masih normal. 

Selain itu setiap minggu Disperindag Mura itu selalu memantau harga di pasaran, hal ini dilakukan untuk memastikan kestabilan harga di pasar-pasar di lingkungan Kabupaten Musi Rawas.

Bahkan Masyarakat  tidak perlu panik, Pemerintah Daerah akan melakukan pemeliharaan harga selanjutnya akan melakukan kegiatan Operasi Pasar untuk menekan Kenaikan harga bahan pokok yang terjadi di pasar-pasar.

Kategori :