KORANLINGGAUPOS.ID - IFFHS pada Selasa, 26 Desember 2023 telah merilis daftar 10 pesepak bola paling top di tahun 2023.
Dari 10 daftar pesepakbola paling top 2023 versi IFFHS itu tidak memuat nama Cristiano Ronaldo.
Pemain yang lebih dikenal dengan sebutan CR7 itu tersingkir oleh beberapa nama top terkini, seperti Erling Haaland dan Kylian Mbappe.
Erling Haaland, yang merupakan pemain dari Norwegia yang bermain di klub Inggris, Manchester City, memuncaki daftar tersebut dengan raihan perolehan 208 poin.
BACA JUGA:Top Skor 2023: Ronaldo 54 Gol, Lionel Messi & Haaland Cetak Berapa Gol?
Berkat pencapaiannya sepanjang tahun 2023 ini, Haaland dianggap berhak menerima penghargaan sebagai pesepak bola paling top di tahun 2023.
Haaland bersama Manchester City berhasil menyabet sejumlah gelar bergengsi.
Gelar juara yang diraih Manchester City tahun ini meliputi Liga Inggris 2022-23, Piala FA 2022-23, Liga Champions 2022-23, Piala Super UEFA 2023, dan Piala Dunia Antarklub FIFA.
Selain itu, Erling Haaland juga selalu memuncaki daftar top skor.
BACA JUGA:Tahukah Kamu! Ini Loh Bedanya Pemain Naturalisasi dan Keturunan
Haaland menjadi top skor Liga Inggris musim 2022-23 dengan raihan 36 gol.
Prestasi serupa juga dicatatkan striker The Citizens (Manchester City) itu di ajang Liga Champions 2022-23.
12 gol, total gol Haaland di UCL musim lalu.
Daftar 10 Pesepakbola Paling Top 2023 Versi IFFHS
BACA JUGA:Prediksi Indonesia vs Libya: Uji Coba Piala Asia & Info Skuad, Tayang di Mana?