Banyak Orang yang Belum Tahu, Kenapa Hidung Kucing Basah dan Kering? Ternyata Karena ini

Kamis 04 Jan 2024 - 13:30 WIB
Reporter : JASMADI
Editor : DHAKA R PUTRA

Selain itu kucing merupakan hewan yang senang di manja dan suka menjilat. 

Dengan begitu kebiasaan tersebut bisa menambah lapisan kelembaban pada hidungnya. 

Walaupun air liurnya bisa mengering secara cepat, namun itu merupakan salah satu penyebab dibalik hidungnya yang selalu basah.

Kemudian hidung kucing yang berair pun mungkin saja terjadi karena disebabkan oleh hal lain yang sebenarnya sangat sederhana, misalnya saat minum air.

BACA JUGA:Banyak yang Belum Tahu, Inilah 5 Penyebab Kucing Bab dan Bak Sembarangan

Semangkuk air jernih dan bersih bisa membuat sebagian kucing kesulitan untuk melihat seberapa dalam air tersebut. 

Itulah sebabnya saat minum, mungkin kucing tidak sengaja memasukan seluruh moncongnya ke dalam mangkuk, sehingga hidungnya menjadi basah.

Apa Alasan Dibalik Hidung Kucing Kering?

Kenapa hidung kucing tidak basah atau hidung kucing kering, walaupun sama seperti hidung kucing yang basah, hidung yang kering ini biasanya tidak menandakan sebuah hal yang berbahaya. 

BACA JUGA:Ternyata Bukan Karena Lapar, Inilah 8 Alasan Kenapa Kucing Memakan Anaknya Sendiri

Seperti, apabila kucing menghabiskan seluruh waktunya terkena sinar matahari secara langsung, sehingga menyebabkan hidungnya kering.

Hidung yang kering pun dapat disebabkan oleh aktivitas yang terlalu banyak di area sumber panas, contohnya ventilasi. 

Selain itu cuaca dingin dan kering pun dapat mengakibatkan hidung kucing menjadi tidak basah.

Tetapi apabila hidung kucing kering dan terlihat pecah-pecah, bisa jadi kucing mengalami dehidrasi karena kehilangan cairan atau kurang asupan air. 

BACA JUGA:Banyak yang Belum Tahu, Inilah Kenapa Anak Kucing Tidak Boleh Terlalu Sering Dipegang, Yuks Simak Alasannya

Apabila kucing kalian dehidrasi, ada baiknya segera berikan air minum dan bawa ia ke dokter hewan untuk mendapatkan perawatan yang tepat.

Kategori :