KORANLINGGAUPOS.ID - Mengetahui posisi pasangan dan keluarga terdekat, mampu memberikan rasa nyaman bagi sebagian banyak orang.
Namun tahukah kalian jika hal ini sejak lama sudah bisa dilakukan lewat ponsel Android, terutama dengan menggunakan Google Maps.
Sebagai catatan, kalian tetap memegang kendali soal siapa saja yang dapat melihat posisi kalian dan kapan kalian dapat berhenti berbagi lokasi.
Fitur-fitur lokasi ini berguna saat mengecek posisi terakhir anak-anak, perkiraan kapan rekan-rekan yang rencananya bertamu akan datang sehingga tahu percis berapa banyak waktu yang tersisa untuk membereskannya.
BACA JUGA:Banyak yang Belum Tahu, Inilah 3 Langkah dan Tips Mudah Mematikan Mobil Matik yang Benar
Beberapa aplikasi sudah lazim dipakai untuk berbagi lokasi semacam ini. WhatsApp, misalnya kalian dapat mengetuk ikon klip kertas di bagian bawah percakapan, lalu mengetuk 'Lokasi' untuk memberi tahu seseorang di mana kalian berada selama jangka waktu hingga delapan jam.
Di luar itu, masih banyak aplikasi resmi yang bisa memberitahu lokasi orang-orang terdekat kalian, salah satunya adalah Google Maps.
Dikutip dari berbagai sumber berikut rincian lengkap cara menggunakan google maps, yang dapat kalian coba.
Untuk mulai membagikan lokasi kalian, berikut caranya
BACA JUGA:Nokia 6600 5G Kamera Bisa Saingi iPhone 14, Kualitas Fotografi Sekelas Kamera DSLR
- Buka Google Maps di ponsel kalian, dan ketuk avatar akun Google pada bagian kanan atas.
- Pilih Berbagi lokasi.
- Ketuk Berbagi baru untuk mulai berbagi lokasi kalian dengan kontak yang dituju.
- Pilihan pertama kalian adalah berapa lama akan membagikan lokasi, gunakan tombol + (plus) atau - (minus) untuk mengatur jangka waktu antara 15 menit dan sembilan jam.
BACA JUGA:Memasak Moderen Canggih dengan Kompor Portable, 10 Perkembangan Teknologi ini