MotoGP 2024: Berikut Jadwal Lengkap, Daftar Tim, dan Pembalap Tes Pramusim Sepang

Senin 05 Feb 2024 - 18:31 WIB
Reporter : KAMAL
Editor : KAMAL

KORANLINGGAUPOS.ID - Sebelum digelarnya MotoGP 2024, sejumlah pembalap yang berpastisipasi dalam kompetisi MotoGP 2024 akan menggelar tes pramusim.

Pada sesi ini, total 22 pembalap MotoGP plus sejumlah tes rider dari tim pabrikan MotoGP 2024 akan ambil bagian. 

Tes pramusim MotoGP 2024 akan digelar pada Selasa, 6 Februari 2024 hingga Kamis, 8 Februari 2024 di Sirkuit Internasional Sepang, Malaysia. 

Pada 1-3 Februari 2024, para rider sudah lebih dulu melakukan uji coba motor sebelum tes resmi pramusim 2024.

Pedro Acosta, pembalap rookie MotoGP dari tim Red Bull GASGAS KTM Tech3, berhasil menorehkan catatan waktu tercepat pada uji coba pertama musim 2024. 

Pada sesi 3, Acosta di Sepang mampu melakukan putaran dengan waktu terbaik 1 menit 58,189 detik.

Test Pramusim MotoGP 2024:

Usai melakoni uji coba sirkuit pada 1-3 Februari 2024, para pembalap MotoGP pada 6-8 Februari diagendakan melakoni tes pramusim resmi. 

BACA JUGA:MotoGP: Mau Tau Sejarah Mentereng Gresini Racing, Pernah Naungi Marco Simoncelli hingga Marc Marquez Loh!

Para pembalap akan mencoba mesin motor yang akan ditunggangi pada balapan musim ini, lengkap dengan setup dan aerodinamika motor mereka.

Pembalap Pedro Acosta dikutip dari laman Crash, pada tes resmi MotoGP 2024 yang mencoba motor Aprilia mengaku untuk kompetisi 2024 sudah mempersiapkan diri dengan baik. 

Pada awal bulan ini Acosta di Shakedown Sepang juga merasa senang lantaran bisa tampil konsisten.

Sementara itu Franco Morbidelli pembalap rim Prima Pramac Ducati saat Shakedown Sepang mengalami crash. 

Dengan crash itu membuat Morbidelli untuk melakoni tes pramusim pertama MotoGP 2024 meragukan.

Situasi yang menimpa Franco Morbidelli ini tentunya sangat merugikan bagi dirinya. 

Pasalnya bagi semua pembalap tes pramusim adalah kesempatan terbaik untuk mengenal karakter motor yang akan mereka tunggangi sepanjang musim. 

Kategori :