Race Penentuan Nasib! Berikut Ini Syarat Martin atau Bagnaia Juara Dunia, MotoGP Catalunya 2024, & Live TV

Race MotoGP Catalunya 2024 akan menentukan nasib Jorge Martin (kanan) dan Pecco Bagnaia untuk menjadi juara dunia.-Foto: tangkapan layar-Bola.com

KORANLINGGAUPOS.ID - Akhir pekan ini MotoGP kembali bergulir.

Usai terjadi persaingan ketat penuh drama di Sirkuit Internasional Sepang, Malaysia kini para pembalap MotoGP akan beralih ke di Circuit de Barcelona-Catalunya, Montmeló, Spanyol, untuk melakoni Grand Prix Catalunya 2024.

MotoGP Catalunya 2024 merupakan seri ke-20 yang akan digelar mulai Jumat 15 November 2024 hingga Minggu 17 November 2024.

Jalannya race MotoGP Catalunya 2024 baik ajang Sprint Race dan Main Race akan jadi menu utama di Circuit de Barcelona-Catalunya, Spanyol dapat disaksikan via siaran langsungsung Trans7 dan juga live streaming Vidio, dan Vision+.

BACA JUGA:Menang Lagi? Manchester United vs Leicester City, Liga Inggris 2024/2025, Pekan ke-11, Main Kapan?

BACA JUGA:Peran Krusial Mbappe? Real Madrid vs Osasuna, Liga Spanyol 2024/2025, Pekan 13, Tayang Kapan?

MotoGP Catalunya 2024 akan menentukan nasib Jorge Martin dan Pecco Bagnaia untuk menjadi juara dunia.

Preview MotoGP Catalunya 2024:

Diketahui, race MotoGP Catalunya pekan ini merupakan edisi pengganti penyelenggaraan MotoGP Valencia. 

Seri terakhir dari musim balap MotoGP 2024 seharusnya digelar di Valencia namun karena bencana alam yang terjadi membuat lintasan balap tidak dalam kondisi optimal sehingga balapan dipindah ke Catalunya.

BACA JUGA:Asa Maung Lolos? Lion City Sailors vs Persib Bandung, ACL Two 2024-25, Matchday 4, Live & Tayang Kapan?

BACA JUGA:Manchester United vs PAOK, The Red Devils Krisis Lini Serang! Liga Europa 2024-25, Live Kapan?

Seperti pagelaran race seri sebelumnya, hari pertama MotoGP Catalunya 2024 akan dihiasi dengan rangkaian sesi latihan bebas baik dari kelas MotoGP, Moto2, dan Moto3.

Pada Sabtu 16 November, tensi akan memanas ketika akan dihelat sesi sprint race pukul 21.00 WIB. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan