KORANLINGGAUPOS.ID - Membeli ikan dengan harga yang mahal mungkin itu terdengar tidak masuk akal untuk orang awam.
Namun bagi para kolektor, harga tinggi ini bukanlah masalah selama bisa untuk mendapatkan ikan hias air laut termahal dan menawan.
Harga yang tinggi ini biasanya karena disebabkan oleh keberadaan ikan yang cukup langka.
Artinya hanya segilintir orang yang bisa untuk mendapatkannya dan persaingan untuk membelinya ini sangatlah ketat.
BACA JUGA:Inilah 5 Tips Merawat Ikan Koi Dalam Akuarium Agar Tidak Mati, Yuk Simak Disini
Tidak heran lagi jika banyak yang rela untuk merogoh kocek sedalam mungkin demi untuk bisa membeli ikan-ikan ini.
Apalagi tampilan dari ikannya memang sangat cantik dan sangat menawan saat berenang di air.
Penasaran apa saja jenis ikan yang mahal ini, berikut 5 daftar ikan hias air laut termahal yang ada di dunia:
1.Clarion Angelfish
BACA JUGA:6 Jenis Ikan yang Kaya akan Nutrisi, Bagus untuk di Konsumsi Ibu Hamil
Yang pertama yaitu ada jenis ikan Clarion Angelfish dari daerah bagian timur lautan Pasifik.
Ikan ini mempunyai ukuran yang bisa mencapai 23 centimeter jika kalian merawat ikan ini dengan baik.
Harga per ekornya ini mencapai sekitar Rp42 juta di pasaran karena penjual membutuhkan izin CITES II untuk bisa mengedarkannya.
Ini karena Clarion Angelfish statusnya Vulnerable atau binatang yang sangat rawan punah menurut IUCN.
BACA JUGA:8 Tips yang Harus di Perhatikan Sebelum Membeli Ikan Hias Jenis Koi