Siap-siap, Kupon THR dari Praniko Imam Sagita Segera Diundi

Jumat 29 Mar 2024 - 22:50 WIB
Reporter : M YASIN
Editor : RIENA

LUBUKLINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID - Kupon undian Tunjangan Hari Raya (THR) dari Bakal Calon Walikota Lubuklinggau Dr Praniko Imam Sagita, S.H, M.H dalam waktu dekat akan diundi. 

Untuk itu kepada pembaca KORAN LINGAAU POS yang memilki kupon undian THR Dr Praniko Imam Sagita, S.H, M.H segara masukan ke dalam kotak yang disediakan Linggau Pos di kantor Harian Pagi Lingau Pos di Jalan Yos Sudarso Kelurahaan Watervang Kecamatan Lubulinggau Timur I atau dititipkan kepada agen langganan. 

Kabag Maketing dan Iklan KORANLINGGAUPOS, Yezi Fadly mengatakan, cara untuk mendapatkan THR dari Dr Praniko Imam Sagita, S.H, M.H tersebut, yaitu cukup dengan menggunting kupon THR yang ada di koran cetak Harian Pagi Linggau Pos, isi identitas diri, lampirkan foto copy KTP. 

Lalu masukan dalam kotak undian THR Dr Praniko Imam Sagita, S.H, M.H yang tersedia di Graha Pena Linggau Jalan Yos Sudarso Kelurahan Watervang Kecamatan Lubuklinggau Timur I Kota Lubuklinggau.

BACA JUGA:7 Tanaman Penghasil Uang Dengan Cepat

"Atau titipkan kepada agen tempat pembaca berlangganan. Semakin banyak anda mengirimkan kupon semakin besar kesempatan untuk mendapatkan THR dari Bapak Dian Prasetio," katanya. 

Menurutnya, THR dari Dr Praniko Imam Sagita, S.H, M.H  ini untuk warga Kota Lubuklinggau. 

"THR ini khusus bagi masyarakat ber-KTP Kota Lubuklinggau," ucapnya.

Sembari menambahkan kupon THR akan diundi pada H-5 Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriyah. Bagi anda yang ingin berlangganan Harian Pagi Linggau Pos dapat menghubungi 0852-6858-0361 dan 0853-6900-0800.  

Sebagaimana diketahui Dr Praniko Imam Sagita, S.H, M.H merupakan putra daerah Kota Lubuklinggau. Saat ini pria kelahiran Lubuklinggau tanggal 25 November 1979  akrap disapa Niko menjabat Anggota DPRD Kabupaten Bandung periode yang kedua.

BACA JUGA:Nelly Sukses Berkebun Di Balkon Dan Rooftop Rumahnya

Hasil Pemilu 2024 untuk periode yang ketiga putra dari pasangan suami istri Imam Kolbi (Alm) dan Reni Handayani kembali terpilih menjadi anggota DPRD Kabupaten Bandung masa bakti 2024-2029. 

Saat dihubungi KORANLINGAUPOS.ID, Niko membenarkan dirinya akan nyalon Walikota Lubuklinggau pada Pilkada 2024. “InsyaAllah. Mudah-mudahan ada jalannya,” jawab suami Lisa Puspasari Amd.

Ayah dari Dinda Saputri dan Anisa Putri ini juga membenarkan, bahwa berdasarkan hasil rapat pleno Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dirinya kembali terpilih menjadi anggota DPRD Kabupaten bandung untuk periode yang ketiga. Saat ini masih berlangsung rapat pleno KPU Kabupaten Bandung. 

“Insya Allah hasilnya saya kembali terpilih untuk periode yang ketiga,” ungkap politisi Partai Gerindra. 

Kategori :