NasDem Sambut Hangat Dian Prasetio, Bakal Calon Bupati Musi Rawas yang Punya 3 Visi Misi Prioritas

Dian Prasetio terima firmulir Pendaftran Bakal Calon Bupati Musi Rawas dari Ketua DPD Partai NasDem.-Foto : Muhammad Yasin-Linggau Pos

"Nampaknya tidak ada komunikasi tentang RAB atau yang sejenisnya. Iini kan menimbulkan gejolak yang seharusnya anggaran itu untuk bangun jalan jalannya jadi rapi malah jadi kacau.  Ini yang saya lihat adalah komunikasi yang kurang baik yang terjadi di tubuh Pemerintahan Kabupaten Musi Rawas," paparnya.

Untuk itulah sebagai rakyat jelata Dian Prasetio dengan niat yang tulus ingin jadi Bupati Musi Rawas.

"Saya dari rakyat jelata anak seorang petani tidak salah menurut saya kalau saya ingin bercita-cita ikut turut serta membangun kabupaten di mana tempat saya dilahirkan.  Saya asli kelahiran dari Tugumulyo bapak saya sendiri juga kelahiran Tugumulyo kebetulan yang datang di sini Mbah saya. Mbah saya itu yang buka Sumatera dari zaman Jepang dan Belanda.  Mbah juga masih hidup ada di Bamasko  usianya sekarang lebih kurang 106 tahun dan masih sehat. Alhamdulillah dengan adanya andil dari Mbah di sini kita bisa menyamakan persepsi ini berbicara tentang Musi Rawas," ungkapnya.

Dian Prasetio mengajak masyarakat Kabupaten Musi Rawas kesampingkan suku.  

BACA JUGA:Dian Prasetio Ambil Formulir Pendaftaran Calon Bupati Musi Rawas di PKB

"Mari kita kesampingkan suku tidak ada Jawa tidak ada Musi atau pribumi semuanya sama. Untuk itu mari kita bersama-sama bergandengan tangan untuk memajukan daerah yang kita cintai ini," ajaknya.

Dian Prasetio menegaskan dirinya sudah siap untuk menjadi Bupati Musi Rawas ,misi misi sudah dibuat.

"Tentunya visi misi sudah saya bikin berdasarkan mapping apa yang diinginkan oleh masyarakat. Masyarakat kepengen apa itu satu angka satu persatu dalam visi misi pertama adalah masalah zona pertanian.  Itu sudah kita catat," sebutnya.

Yang kedua masalah tenaga kerja. Lapangan pekerjaan juga isu yang sangat tinggi saat ini dan yang ketiga masalah kesehatan dan pendidikan.

BACA JUGA:Disandingkan dengan Suko, Dian Prasetio Mengaku Belum Komunikasi

"Visi misi itu sudah berdasarkan apa yang dibutuhkan oleh masyarakat. Untuk itu saya maju mewakili dari suara masyarakat tentunya program-program yang diusulkan oleh masyarakat tentunya harus saya prioritaskan," sebutnya.

Dian Prasetio mengucapkan rasa syukur karena  diterima langsung oleh ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Musi Rawas,  Nasrun untuk mengambil formulir sebagai balon bupati Musi Rawas.

Dian Prasetio berharap Partai Nasdem bergandengan tangan dengan dirinya untuk mengusung dirinya sebagai calon bupati bersama wakil bupati mendaftar ke KPU Kabupaten Musi Rawas.

Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Musi Rawas, Nasrun  mengatakan bahwa penjaringan Balon Bupati dan Wakil Bupati di Partai Nasdem Kabupaten Musi Rawas dibuka dari tanggal 1-7 Mei 2024..

BACA JUGA:Pilkada Musi Rawas 2024, Dian Prasetio Pastikan Nyalon Bupati Melalui Parpol

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan