Anak Lumpuh Terjebak Kebakaran, Begini Perjuangan Warga Noman Muratara Menyelamatkannya

Dalam Rumah Nurkiba yang terbakar Kamis 16 Mei 2024 sekitar pukul 00.15 WIB di Dusun II Desa Noman Lama Kecamatan Rupit ada seorang anak lumpuh yang evakuasi penyelamatannya menyita perhatian warga.-Foto : -Angga / Linggau Pos

MURATARA, KORANLINGGAUPOS.ID - Ibu Nurkiba (55) tak menyangka musibah menghampirinya di usia senja. Rumahnya di Dusun II Desa Noman Lama, Kecamatan Rupit, Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) terbakar Kamis 16 Mei 20224 sekitar pukul 00.15 WIB.

Bagaimana kronologinya?

Saat KORANLINGGAUPOS.ID mewawancarai Kepala Desa Noman Lama, Bapak Abdul Rahim mengatakan peristiwa kebakaran itu bermula ketika Nurkiba memasak air di dapur tanah miliknya menggunakan kayu bakar. 

Setelah selesai memasak, Nurkiba sebenarnya sudah langsung memadamkan api tersebut menggunakan air.

 

BACA JUGA:Peringatan HUT Muratara ke-11 Bakal Dihadiri Raja Dangdut Rhoma Irama, Catat Tanggalnya

 

Kemudian Nurkiba tidur bersama dengan kedua anaknya.

Setelah itu sekitar pukul 00:15 WIB ada salah seorang tetangga dekat rumahnya mendengar suara berisik.

Tetangga mengira itu adalah suara orang maling, ternyata suara tersebut berasal dari rumah Nurkiba yang bagian dapurnya terbakar oleh api yang sangat besar.

Api saat melahap rumah Nurkiba di  Dusun II Desa Noman Lama Kecamatan Rupit Kabupaten Muratara, Kamis dini hari 16 Mei 2024.

Lalu tetangganya sontak teriak dengan maksud untuk meminta pertolongan, terdengarlah suara itu oleh warga dan Kepala Dusun (Kadus) 2.

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan