Yulius Perjuangan Tiga Poin Penting Aspirasi Masyarakat

Anggota DPRD Kota Lubuklinggau, Yulius foto bersama konstituen saat melaksanakan reses tahap III tahun 2023, Sabtu 18 November 2023-Foto : Istimewa -

Dari tiga kali melaksanakan reses di tahun 2023, Yulius mengukapkan sudah bertemu dengan masyarakat Kecamatan Lubuklinggau Utara I dan Lubuklinggau Utara 2. Menurut Yulius ada tiga pokok yang menjadi persoalan masyarakat yakni infrastuktur, pemerataan pendidikan dan kesejahteraan. 

Dalam kegiatan reses masyarakat menyampaikan usulan. Dalam hal infrastuktur masyarakat mengusulkan penyelesaian pembangunan wilayah yang belum tuntas seperti pembangunan jalan, drainase dan sebagainya. Selain itu juga soal kelistrikan, masih banyak jalan yang belum ada penerangan baik itu penerangan jalan umum (PJU) maupun penerangan jalan lingkungan (PJL). 

 

BACA JUGA:DLH Pastikan Rekomendasi AMDAL RS Pangeran Muhamad Amin Sudah Terbit

 

Disamping itu soal kesejahteraan warga, Yulius menyebut adalah hak dasar dan harus betul-betul bisa terealisasikan. Yulius menegaskan dirinya akan memperjuangkan tiga poin aspirasi masyarakat tersebut. Apalagi anggaran khusus untuk merealisasikan aspirasi masyarakarat di APBD Tahun anggaran 2024.  "Saya berkomitmen untuk memperjuangan aspirasi masyarakat agar bisa terealisasi," tegasnya.

Menurut Yulius keinganan warga untuk mengikuti reses cukup tinggi. Hal itu dilihat dari jumlah peserta reses yang hadir banyak melebihi kapasitas undangan. (sin) 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan