Pilih Homemade atau Bubur Instan?

Se­baiknya para mama membuat bu­bur anaknya sendiri, bisa dimasak untuk satu hari disimpang di Lemari es.-Foto: Alodokter-

LUBUKLINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID - Para bunda sering bingung untuk memberikan Makanan Pendamping ASI (MPASI) ke anak mereka.

Terutama para ibu yang sudah kembali bekerja. 

Mereka ingin memberikan makanan homemade namun tak punya waktu cukup untuk memasak MPASI.

Mau pilih bubur fortif khawatir kandungannya tidak cukup atau tidak baik untuk anak mereka. 

BACA JUGA:MPASI yang Tepat untuk Bayi, Ini Tips dari Ketua Persatuan Ahli Gizi Indonesia DPC Lubuklinggau

Namun Ketua Persatuan Ahli Gizi (Persagi)  Kota Lubuklinggau, Ridho menegaskan tidak perlu bingung karena semuanya sama baiknya. 

“Karena ada juga bubur instan yang kandungannya lengkap. Meskipun yang paling bagus ya homemade,” tegasnya. 

Ia menyarankan, agar sebaiknya para mama membuat bubur anaknya sendiri. Bisa dimasak untuk satu hari disimpang di Lemari es.

“Jauh lebih aman. Kandungannya kita tahu dan kadarnya kita tahu. Untuk protein hewaninya juga banyak pilihannya, gak harus yang mahal asal terpenuhi kebutuhannya 35 persen,”  tegasnya.

BACA JUGA:Hindari Stunting, Ini Panduan MPASI yang Tepat untuk Anak

Yang terpenting lanjutnya lagi, anak yang usianya sudah diatas 6 bulan sudah harus diberikan MPASI. Namun bukan hal utama, karena bayi tetap membutuhkan ASI. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan