3 Murid MIN 1 Musi Rawas Lolos O2SN Tingkat Provinsi Sumsel

Peserta Didik MIN 1 Musi Rawas yang meraih Juara O2SN Tingkat Kabupaten Musi Rawas tahun 2024 foto bersama pelatih dan Kepala MIN 1 Musi Rawas.-Foto : Muslimin/Linggau Pos -

MUSI RAWAS, KORANLINGGAUPOS.ID - Setelah berjuang dalam Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Tingkat Kabupaten Musi Rawas, 3 Murid Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Musi Rawas dipastikan mewakili Musi Rawas dalam O2SN Tingkat Provinsi Sumatera Selatan.

Kabar ini dibenarkan Kepala MIN 1 Musi Rawas Supadmi, S.Pd.I  saat diwawancara KORANLINGGAUPOS.ID, Selasa 25 Juni 2024.

Ia sangat bersyukur dengan prestasi yang diraih muridnya dalam O2SN  2024 ini. Dalam O2SN tingkat Kabupaten Musi Rawas ada 4 Murid MIN 1 Musi Rawas yang ikut serta.

Hingga Selasa 25 Juni 2024 ada 2 anak atas nama Nabila Azkia Agustin mendapatkan Medali Emas atau Juara 1 Cabang Karate Putri. Lalu  ananda  Ferli Julianto mendapatkan Medali Emas atau Juara 1 Cabang Senam Lantai  Putra.

BACA JUGA:Dinas Pendidikan Sukses Adakan O2SN dan GSI Tingkat Kabupaten Musi Rawas

Selanjutnya ananda Nadhifa Nuril Khairunnisa  mendapatkan Medali Emas atau Juara 1  Cabang Bulutangkis Putri .

sementara ananda Elina Azzahra mendapatkan medali perunggu  di Cabang Senam Lantai Putri.

Selain mengucapkan selamat kepada siswa siswinya yang telah mengharumkan nama MIN 1 Musi Rawas, ia juga mengapresiasi perjuangan pelatih yakni  Zulfitra S.Pd dan Alan Sanjaya, S.Pd atas dedikasinya membimbing anak-anak hingga meraih prestasi ini. 

Ia berharap, semoga anak-anak MIN 1 Musi Rawas yang akan mewaliki Musi Rawas dalam O2SN Tingkat Provinsi Sumsel bisa meraih prestasi lebih baik dan mengharumkan Kabupaten Musi Rawas dikancah provinsi.

BACA JUGA:Penampilan Drumband SDN 4 Muara Beliti Memukau Tamu Pembukaan O2SN dan GSI Tingkat Kabupaten Musi Rawas

“Semoga dengan bakat dan mental yang mereka punya dapat menjadikan mereka juara di tingkat selanjutnya yakni tingkat nasional. Kami sebagai kepala MIN 1 Musi Rawas dan guru-guru sangat mensupport dan mendoakan yang terbaik anak-anak yang berjuang dalam O2SN ini,” tuturnya.

Sementara   Zulfitra S.Pd, Guru Olahraga MIN 1 Musi Rawas menjelaskan persiapan mengikuti O2SN tingkat Kabupaten Mura dilakukan lebih kurang setahun terakhir.

“Jadi dengan semangat berlatih murid-murid saya yakin mereka bisa menjadi juara di O2SN tingkat Kabupaten Musi Rawas. Jadi murid-murid yang ikut dalam Seleksi dalam kegiatan O2SN ini kita Training Camp(TC) atau Pemusatan Latihannya itu sekitar tiga bulan ini. Dengan latihan yang keras kami berharap murid-murid kami ini mendapatkan juara. Kami juga selalu menyemangati murid-murid kami yang berprestasi dengan memberikan reward supaya mereka lebih semangat dalam mengikuti O2SN ini,” jelasnya.

BACA JUGA:Delapan Atlet Karatenya Berhasil Borong Juara Seleksi O2SN, Ini Pesan Ketum LEMKARI Muratara

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan