Begini Cara Buat Lenggang Panganan Khas Palembang Anti Gagal
Lenggang yang dipanggang beralaskan daun pisang menambak nikmat saat disantap. Aromanya pun menggugah selera.-Foto : Istimewa -
Langkah selanjutnya, adonan lenggang dapat anda uleni sebentar sampai menjadi kalis. Kemudian ambilah adonan sebanyak 3 sendok makan dan masukan ke dalam wadah kecil, lalu jangan lupa campurkan adonan tersebut dengan 1 butir telur ayam dan juga irisan daun bawang.
Potongan lenggang panggang paling nikmat dicocok cuko yang bertabur bubuk ebi sangrai dan irisan mentimun. --
Langkah selanjutnya kocok adonan dan taungkan ke dalam wadah takir secukupnya. Lakukan hal yang sama pada adonan berikutnya hingga adonan habis.
Sementara itu, anda dapat menyiapkan pemanggangan dan panggang lenggang hingga terlihat matang, setelah semuanya matang buka pembungkus dan balik adonan sampai kedua sisinya juga matang, dan angkat.
BACA JUGA:Menikmati Kemewahan dan Kemegahan Masjid Agung As-Salam Kota Lubuklinggau
Sembari menunggu adonan yang lain matang, anda dapat membuat kuah cuko lenggang. Kupas bawang putih dan petik cabai rawit kemudian haluskan. Masaklah air untuk campuran gula merah, dan masukkan bumbu yang sudah dihaluskan kemudian berikan garam dan gula pasir secukupnya. Setelah mendidih, angkat dan saringlah.
Untuk penyajiannya potonglah pempek lenggang yang telah matang, dan siram dengan kuah cuko. Anda dapat menaburi dengan mentimun, ebi yang telah disangrai, dan bawang goreng.
Itulah resep membuat pempek lenggang, selamat mencoba di rumah gaiss.(hpd)